Zona Pertahanan Udara Taiwan Dimasuki 27 Pesawat Tempur China

Internasional257 views

Inionline.id – Sebanyak 27 pesawat tempur milik China dikabarkan terbang ke zona pertahanan udara Taiwan, Rabu waktu setempat. Masuknya puluhan pesawat tempur China itu ketika Ketua DPR AS Nancy Pelosi melakukan kunjungan kontroversialnya ke pulau yang memiliki pemerintahan sendiri dan dianggap Beijing sebagai wilayahnya.

“27 pesawat PLA … memasuki wilayah sekitar (Republik China) pada 3 Agustus 2022,” kata kementerian pertahanan Taipei dalam sebuah tweet seperti dilansir AFP, Kamis (4/8/2022).

China dan Thaiwan Memanas Gegara Kunjungan Pelosi ke Taipei

Seperti diketahui, Nancy Pelosi bertemu dengan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen di Taipei, Rabu (03/08), setelah berbincang dengan anggota parlemen senior.

Bersama enam anggota parlemen AS lainnya, Pelosi tiba di Taiwan pada Selasa (02/08) malam, dalam kunjungan yang tidak diumumkan, tetapi sangat dinantikan. Beijing pun memprotes kunjungannya tersebut.

“Kami ingin bekerja sama dan bekerja dalam persatuan dengan semua negara demokrasi di seluru

Presiden Taiwan menekankan bahwa Taipei “tidak akan mundur” dalam menghadapi “ancaman militer yang sengaja ditingkatkan,” dalam pernyataan atas tekanan yang diberikan Cina.