Mulai Senin Portugal Kembali Membuka Pintu Bagi Turis Eropa

Internasional057 views

Inionline.id – Portugal kembali membuka pintu bagi turis dari hampir semua negara Eropa mulai Senin, kata kementerian dalam negeri. Hal ini menyusul pembatasan yang sudah dilakukan selama berbulan-bulan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Minggu (16/5/2021), tempat liburan di Portugal diharapkan dapat memulai kembali pariwisata setelah salah satu industri paling vital di negara itu terhenti oleh pandemi.

Wisatawan dari sebagian besar negara UE, 26 negara wilayah Schengen dan Inggris dapat melakukan kunjungan ke Portugal. Semua kunjungan tanpa terkecuali.

“Semua jenis kunjungan ke Portugal, termasuk bahkan kunjungan yang tidak penting,” kata Kementerian Dalam Negeri dalam sebuah pernyataan pada hari Sabtu.

Tetapi perjalanan dari negara-negara dengan tingkat virus Corona di atas 500 kasus per 100.000 penduduk selama 14 hari terakhir akan tetap dibatasi. Kementerian menekankan pembatasan juga tetap pada negara-negara non-Eropa termasuk Brasil, India dan Afrika Selatan.

“Kami tidak membuka pariwisata ke seluruh dunia. Pembatasan tetap untuk negara ketiga (non-UE),” kata seorang juru bicara kementerian.

Perjalanan ke Portugal kini diperbolehkan dengan catatan, semua pengunjung yang berusia di atas dua tahun harus menunjukkan tes PCR Covid-19 negatif yang diambil dalam waktu 72 jam sebelum berangkat.

Maskapai yang mengizinkan penumpang untuk bepergian tanpa tes akan menghadapi denda antara 500 euro ($ 610) dan 2.000 euro per penumpang.