Inspiratif! Bocah 12 Tahun Ini Dirikan Sekolah Untuk Teman-Temannya

Internasional157 views

Inionline.Id – Bocah 12 tahun asal Argentina, Leonardo Nicanor Quinteros mendirikan dan mengelola sekolah gratis untuk anak-anak dan segelintir orang dewasa yang sulit mendapatkan akaes pendidikan.

Nico ingin menularkan kecintaannya terhadap belajar kepada teman-temannya. Dia melihat beberapa rekannya bersusah payah untuk tetap bersekolah, sementara anak-anak lain menghabiskan sebagian besar waktu mereka untuk bermain di jalanan. Dari sana Nico memutuskan untuk mengambil langkah besar.

Dibantu oleh sang nenek, Nico mendirikan bangunan sekolah sederhana di sampingĀ  rumah sang nenek yang terletak di Las Piedritas, dekat San Juan, Argentina.

Nico bertindak sebagai kepala sekolah sekaligus guru di sekolahnya tersebut. Sudah ada sekitar 40 siswa yang belajar disana. Tak hanya anak-anak ada juga orang dewasa yang ikut belajar. Jika murid-muridnya tidak bisa datang di pagi hari, Nico akan membuka kelas di malam hari.

Sekolah Nico awalnya sangat sederhana dengan peralatan yang terbatas. Tapi sekarang sudah mulai banyak yang memberikan bantuan, dari mulai tetangga sekitar hingga yayasan-yayasan setempat.

Mulai dari meja bangku, loker, perpustakaan kecil, papan tulis sampai bel yang digunakan untuk tanda jam istirahat. Baru-baru ini malah ada yang menyumbang sound system agar murid-murid Nico bisa mendengarkan lagu kebangsaan sebelum belajar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *