Kunjungi Indonesia, PM Jepang Akan Bawa 30 CEO

Internasional057 views

JAKARTA — Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe dijadwalkan mengunjungi Indonesia pada 15-16 Januari. Dia direncanakan mengadakan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Bogor.
Dalam jumpa pers mingguan di kantornya Jumat (13/1), juru bicara Kementerian Luar Negeri Arrmanatha Nasir mengatakan PM Abe akan membawa sekitar 30 CEO dari beragam sektor, antara lain perbankan, petrokimia, properti, konstruksi, energi, manufaktur, transportasi, dan industri baja. Para pelaku bisnis papan atas itu ingin meningkatkan kerjasama dan investasi di Indonesia, ujar Arrmanatha.
“Mengingat ada sekitar 30 CEO, tentunya isu ekonomi akan mendapatkan porsi terbesar dalam pembahasan kedua pemimpin. Beberapa isu di bidang ekonomi dan maritim akan menjadi perhatian antara lain mengenai kerja sama di bidang infrastruktur, upaya peningkatan konektivitas, serta investasi di bidang maritim,” ujarnya.
Arrmanatha mengatakan eratnya hubungan Indonesia-Jepang terlihat dari lawatan kenegaraan Abe, yang memilih Indonesia sebagai salah satu negara paling awal dikunjungi dalam rangkaian lawatannya ke luar negeri. Selain itu, dalam waktu dua tahun terakhir, kedua kepala pemerintahan sudah empat kali melakukan pertemuan bilateral, ujarnya. (Ald)

Sumber : http://www.voaindonesia.com/a/kunjungi-indonesia-pm-jepang-bawa-30-ceo/3676857.html

Sumber : http://www.voaindonesia.com/a/kunjungi-indonesia-pm-jepang-bawa-30-ceo/3676857.html