Pemprov Gelar Apel Siaga, BMKG Prediksikan Banjir di DKI Saat Pemilu 2024

Berita857 views

Inionline.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar apel siaga di Pintu Air Malaka Sari Kanal Banjir Timur, Jumat (24/11). Apel ini untuk mengantisipasi banjir yang diprediksi terjadi pada Februari mendatang atau bertepatan dengan pelaksanaan Pemilu 2024.

Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji menjelaskan berdasarkan prediksi BMKG, potensi puncak musim hujan dan potensi banjir rob di DKI Jakarta diperkirakan terjadi pada Februari 2024.

Oleh karena itu, personel kebencanaan dan sarana prasarana perlu disiapkan untuk menghadapi bencana tersebut.

“Bertepatan juga dengan Februari 2024 akan dilaksanakan pemilu, sehingga diperlukan kesiapsiagaan personel dan sarana prasarana terhadap potensi ancaman banjir dan rob terutama pada wilayah rawan banjir,” kata Isnawa.

Pemprov DKI Jakarta juga membentuk kolaborasi antara lembaga pemerintahan baik pusat maupun daerah, TNI/Polri, lembaga usaha dan masyarakat.

“Berikutnya, mengantisipasi skenario terburuk kejadian banjir pada saat pelaksanaan pemilu 2024,” ujarnya.

Selain di Jakarta Timur, Pemprov DKI Jakarta juga akan melakukan antisipasi bencana banjir dengan menggelar apel siaga di empat wilayah kota administrasi.

“Jakarta Pusat di Kali Ciliwung Lama, Pasar baru. Kemudian Jakarta Utara di Waduk Pluit, Jakarta Barat di Danau Citra 8, dan Jakarta Selatan di Situ Babagan,” terang Isnawa.