Pasca Peresmian Apartment Transit Purwakarta, Begini Komentar Dewan Jabar Prasetyawati

Antar Daerah357 views

Bandung, Inionline.id – Pasca peresmian apartment transit di Kabupaten Purwakarta oleh Ridwan Kamil pada Selasa 18 Juli 2023, Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat Ir. Prasetyawati, MM buka suara.

Menurutnya, jumlah unit apartment tersebut dinilainya masih sangat kurang jika dibandingkan dengan kebutuhan masyarakat.

“Sebagai anggota Komisi IV, saya beberapa kali melaksankan kunjungan pembangunan apartemen transit yang merupakan Rumah susun (Rusun) bagi Masyarakat berpenghasilan rendah (MBR),” ujarnya, Selasa (18/07/2023).

“Apartment tersebut dibangun Pemprov Jabar dan Balai P2P Jawa II Direktorat Jenderal Perumahan dan dibangun satu tower setinggi tiga lantai, dengan 44 unit hunian tipe 36 dan dapat menampung sebanyak 176 orang,” lanjut bu Pras sapaan akrabnya.

“Jumlah unit yang hanya 44 sangat kurang apabila dibandingkan kebutuhan untuk masyarakat MBR setempat khususnya buruh,” kata politisi Gerindra ini.

Maka dirinya berharap pemerintah daerah baik dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota bisa mendorong program pembangunan infrastruktur dan perumahan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di seluruh wilayah Indonesia.

“Tentu khususnya dibidang hunian , yang merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia, jadi saya menyarankan agar jumlah unitnya ditambah lagi” pungkasnya.

Ridwan Kamil sendiri menjelaskan bahwa apartment transit ini kedepannya akan berkonsep three in one dimana posisinya akan sangat menempel dengan pabrik.

“”Nah, konsep ‘Three in One’, tinggal di sana, kerja di sana, berekreasi di satu tempat itu menjadi unggulan,” tukas Ridwan Kamil.