Mbappe Pede PSG Akan Kalahkan Bayern di Leg 2

Inionline.id – Paris Saint-Germain dipermalukan Bayern Munich 0-1 di leg I babak 16 besar Liga Champions. Kylian Mbappe percaya diri PSG bisa membalikkan situasi di leg II.

Duel PSG vs Bayern digelar di Parc des Princes, Rabu (15/2/2023) dinihari WIB. Les Parisiens gagal menciptakan ancaman berarti di sepanjang paruh pertama. Die Roten kemudian memecahkan kebuntuan di awal babak kedua usai Kingsley Coman membuka skor.

Masuknya Mbappe sebelum setengah jam waktu permainan membuat lini serang PSG jauh lebih ngeri. Pemenang Piala Dunia 2018 itu menceploskan dua percobaan yang menembus gawang Bayern. Namun, sayang dua-duanya dianulir VAR karena offside.

Mbappe niscaya akan kembali menjadi starter saat PSG bertandang ke Allianz Arena untuk melakoi leg II, 9 Maret. PSG butuh kemenangan paling tidak dengan selisih dua gol untuk lolos ke perempatfinal Liga Champions, sedangkan Bayern Munich akan melaju dengan minimal hasil seri.

Pemenang Piala Dunia 2018 itu tahu cara menyingkirkan Die Roten. PSG mesti tampil menyerang seperti di babak kedua.

“Kami harus mengingat fase akhir pertandingan tadi; kami tertinggal tapi kami bisa menyulitkan mereka,” kata penyerang PSG itu dikutip Reuters. “Kami membutuhkan semua pemain supaya bugar dan bertandang untuk merebut kemenangan dan lolos.”

“Penting agar semua pemain kami sehat, semuanya makan dengan baik, tidur dengan baik. Kami tahu bahwa ketika kami bersama-sama dan kami mampu bermain ke depan, bermain sepakbola menyerang, dan mereka tidak nyaman,” sambung Mbappe.

PSG layak percaya diri bisa membalikkan keadaan di Munich. PSG memenangi kunjungan terakhirnya ke Allianz Arena dengan skor 3-2 pada April 2021, setelah menderita kekalahan di dua lawatan pertamanya.