Tidak Libur, Dewan Jabar Asep Arwin Kotsara Serap Aspirasi Masyarakat Kota Depok

Politik157 views

Depok, Inionline.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat daerah pemilihan (dapil) Kota Depok-Bekasi Asep Arwin Kotsara menggelar forum silahturahmi bersama tokoh-tokoh Kota Depok di Jalan Tole Iskandar, Kota Depok, Minggu (14/08/2022).

Dalam acara tersebut hadir Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kelurahan Bojongsari yaitu Salam dan tokoh masyarakat Kelurahan Beji Shodiq Hasan.

Salam berharap agar Asep Arwin mampu mengadvokasi keluhan banjir di Kota Depok serta mengakomodir setiap acara warga diwilayahnya.

Kemudian Shodiq Hasan mewakili harapan masyarakat Beji agar program Jabar Future Leader dan rumah tidak layak huni bisa masuk ke wilayahnya.

Merespon pertemuan tersebut, Asep Arwin menyatakan bahwa dirinya bersyukur bisa bertatap muka dan silahturahmi dengan 2 tokoh Kota Depok tersebut.

“Alhamdulillah kita baru bertemu dengan tokoh Kelurahan Beji yaitu bang Shodiq Hasan, beliau adalah seorang karyawan di Bank BSI yang juga menawarkan kepada kita beberapa program yang berkaitan dengan masalah edukasi pendidikan seperti banyak memang dimasyarakat itu yang murid-murid yang sulit dalam sulit membayar uang SPP, kemudian juga ketika dia akan terakhir lulus biasanya ijazah tertahan karena tidak ada uang untuk membayar,” ungkap Asep Arwin.

Menurutnya kolaborasi ini diharapkan mampu memberikan satu harapan baru bagi masyarakat.

“Jadi bang Shodiq menyanggupi jika ada seperti itu bisa diserahkan kepada beliau, syarat-syaratnya juga sudah beliau sampaikan semua insya Allah kita akan sosialisasikan di Dapil saya,” ujar Asep Arwin.

Kemudian untuk wilayah Kelurahan Bojongsari, Asep Arwin yang pernah memberikan bantuan kepada warga sekitar pasca musibah angin puting beliung tahun 2021 yang lalu tetap akan konsentrasi menyapa masyarakat wilayah tersebut kedepannya.

“Inysa Allah kita akan jadwalkan didaerah Bojongsari nanti ditempat puting beliung tersebut untuk melakukan reses atau 4 pilar sehingga bisa menyapa masyarakat yang ada disana,” pungkas Asep Arwin Kotsara.