Ini 7 Cara Sederhana dengan Bahan Rumahan untuk Mengatasi Demam yang Menyerang

Kesehatan157 views

Inionline.id – Kondisi demam merupakan masalah keseahatan yang umum dialami seseorang. Kondisi demam yang dialami oleh seseorang bisa menyebabkan munculnya pusing, radang tenggorokan, bahkan infeksi dalam tubuh.

Masalah demam ini kerap menjadi masalah yang berkali-kali dialami seseorang dalam satu tahun. Biasanya banyak yang mencari cara cepat dengan konsumsi obat-obatan.

Sayangnya, konsumsi obat-obatan ini sebenarnya tak dianjurkan tanpa konsultasi dengan doter. Pasalnya, hal ini bisa menyebabkan efek samping pada tubuh.

Selain menggunakan obat, sejumlah cara yang lebih aman bisa kamu lakukan. Berikut sejumlah cara sederhana menggunakan bahan rumahan untuk mengatasi demam ini.

Daun Basil dan Minyak Zaitun

Daun Basil

Ramuan yang terbuat dari rebusan daun basil bisa menurunkan demam yang kamu derita. Caranya adalah rebus 5-6 lembar daun basil. Saring dan kemudian minum air rebusan ini.

Bawang Putih dan Minyak Zaitun

Campuran antara bawang putih dan minyak zaitun memiliki sifat penyembuhan ajaib bagi tubuh. Kamu bisa mengoleskan campuran ini di telapak kaki dan pijat dengan ringan. Hal ini bermanfaat untuk menurunkan suhu tinggi tubuh.

Kompres dan Gunakan Jus Apel

Kompres dengan Air Hangat

Cara termudah yang banyak dilakukan untuk menurunkan suhu adalah mengompres menggunakan air hangat. Lakukan proses ini hingga sepuluh kali. Proses ini bermanfaat untuk mengurangi demam dan infeksi dalam tubuh.

Jus Apel dan Kismis

Tidak banyak yang tahu bahwa minum air rebusan kismis yang ditambah dengan jus apel bisa menurunkan demam. Konsumsi air rebusan ini tiga kali dalam sehari untuk menyembuhkan demam ringan yang kamu alami.

Cara Lain yang Bisa Dilakukan

Teh Herbal

Teh herbal juga efektif untuk menyembuhkan infeksi dalam tubuh. Teh hijau dan lemon tea bermanfaat untuk menurunkan demam. Teh peppermint kaya dengan zat antioksidan mampu membantu tubuh melawan flu. Selain itu, teh kayu manis bermanfaat untuk menyembuhkan infeksi tenggorokan.

Cuka Apel

Cuka apel memiliki kandungan antibakteri di dalamnya. Sifat antibakteri ini mampu mengurangi infeksi dalam tubuh penyebab demam.

Lemon dan Madu

Air lemon membantu untuk melawan infeksi sebab tinggi zat antioksidan dan vitamin C. Sedangkan madu dapat menyembuhkan demam dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Kombinasi keduanya bisa bermanfaat untuk mengatasi masalah ini.

Sejumlah cara alami ini bisa membantu meredakan demam yang kamu alami. Namun jika setelah melakukan beragam cara ini demam tak kunjung usai, sebaiknya segera konsultasi dengan dokter.