Shin Tae-yong Puji Asnawi Bisa Beradaptasi di Korea

Olahraga057 views

Inionline.id – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyebut Asnawi Mangkualam beradaptasi dengan cepat dengan sepakbola Korea. Ia baru saja menyaksikan langsung anak asuhnya.

Shin Tae-yong datang ke Stadion Ansan Wa, Ansan, Minggu (11/4/2021). Sesuai janjinya, ia memang mau menonton langsung pertandingan Ansan Greeners, klubnya Asnawi, melawan Jeonnam Dragons.

Dalam pertandingan ini, Asnawi Mangkualam kembali bermain sebagai starter untuk ketiga kalinya secara beruntun. Pelatih Ansan Kim Gil-sik memainkan Asnawi sebagai pemain sayap kanan.

Asnawi pun banyak terlibat dalam proses serangan Ansan karena perannya di sayap kanan. Meski begitu, Asnawi juga kerap terlibat dalam main bertahan kala timnya diserang.

Andalan Timnas Indonesia di Piala Asia U-19 2018 itu tampil begitu solid. Tanpa rasa canggung, ia banyak melakukan tekel untuk memutus proses serangan lawan.

Pencetak satu gol di Shopee Liga 1 2020 itu juga menjadi pahlawan Ansan pada menit ke-23. Peluang 99 persen lawan yang seharusnya menjadi gol berhasil diamankan Asnawi lewat sapuan kepalanya di garis gawang.

Penampilan Asnawi memberikan kesan positif buat Shin Tae-yong. Sang pelatih senang anak asuhnya di Timnas Indonesia begitu banyak terlibat dalam permainan Ansan.

“Saya datang untuk melihat Asnawi. Dia bisa cepat beradaptasi dengan K League 2. Setelah laga, saya memberi tahu apa yang benar dan apa yang salah dilakukan oleh Asnawi,” kata Shin Tae-yong dikutip dari Sports Chosun.

“Saya juga menyaksikan aksi dia melawan Busan (IPark) lewat televisi. Ketika saya masih melatih (Timnas Korea) saya juga pergi ke Eropa untuk melihat Son Heung-min, Ki Sung-yong, atau Koo Ja-cheol,” ujarnya menambahkan.

“Suasana menonton di televisi dengan di lapangan sangat berbeda. Jadi saya memang harus menyaksikan langsung untuk melihat pergerakan tanpa bola,” katanya lagi.

Mantan pelatih Timnas Korea di Piala Dunia 2018 berterima kasih ke Kim Gil-sik, pelatih Ansan, atas kepercayaannya ke Asnawi Mangkualam. Asnawi sekarang dimainkan sebagai pemain sayap kanan ketimbang bek kanan yang merupakan posisi favoritnya.

 

Tapi Asnawi memang punya kelebihan dalam soal menggiring bola. Kelebihan itu pula yang membuat Kim Gil-sik memainkan Asnawi dengan peran baru.

“Pelatih Kim Gl-sik memainkan Asnawi di berbagai posisi. Secara keseluruhan saya sangat bersyukur bahwa pelatih Kim memberikan kepercayaan ke Asnawi,” tutur Shin Tae-yong.

Sementara itu, Asnawi mengaku senang aksinya bersama Ansan disaksikan langsung Shin Tae-yong. Asnawi dan Shin Tae-yong pun menyempatkan bertemu setelah laga.

“Saya sangat bahagia pelatih (Shin Tae-yong) datang ke sini. Saya jadi bersemangat dan membuat saya termotivasi,” tutur Asnawi.

Di luar penampilan Asnawi, Ansan Greeners kalah dramatis dari Jeonnam Dragons. Gol injury time menit ke-90+5 dari Alex Martins Ferreira membuat tim tamu menang 1-0 dan membawa pulang 3 poin.