Rekor MURI, Realme 8 Series Membuktikan Mampu Cetak Foto Super Besar

Iptek557 views

Inionline.id – Menjelang peluncuran resminya di Tanah Air, realme membuat gebrakan yang mengejutkan. Menggunakan siluet gadget drone, realme sempat mengecoh publik melalui gambar undangan yang tersebar di internet. Namun tidak sekadar tipuan, ternyata realme memamerkan kehebatan realme 8 Series dalam urusan fotografi.

realme mengukir catatan sejarah baru di Indonesia dengan trendsetting technology yang diusungnya. Tepat pada tanggal 1 April, atau tepat dengan perayaan April Mop, realme memberikan kejutan bagi para realme Fans dengan memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) menggunakan kamera 108MP dari realme 8 Pro.

Hal ini sekaligus membuktikan bahwa hasil kamera besar beresolusi 108MP pada realme 8 Pro bisa dicetak dengan ukuran super besar tanpa mengurangi detail fotonya. Menempati lapangan yang luas, terpasang sebuah foto yang menunjukkan keindahan pemandangan Indonesia berukuran 20m x 15m.

Bertajuk “Capture Infinite Culture in Indonesia”, foto yang diambil oleh fotografer dan art director ternama Raditya Bhramantya atau yang biasa dikenal sebagai Bramsky mengambil lokasi di Bali, Indonesia. Pemilihan lokasi ini berdasarkan pada fakta Indonesia memiliki pemandangan yang indah dan budaya yang begitu luas, seolah tanpa batas.

Dengan foto ini, realme juga mengajak realme Fans untuk menjelajahi Indonesia, hingga ke detail yang sangat kecil – melalui foto yang diambil dari realme 8 Pro dengan sensor kamera besar, 108MP.

Rahasia keindahan foto tersebut mungkin diciptakan karena penggunaan Ultra-Clear 108MP Mode yang dibekali dengan algoritma definisi tingkat tinggi terbaru. Mode ini akan memberikan pengguna tingkat kejernihan foto yang tak tertandingi di setiap Ultra-Clear 108MP Mode. Meskipun dicetak, foto dengan Ultra-Clear 108MP Mode menghadirkan hasil yang luar biasa, detail yang kaya, dan kontras warna yang tetap terjaga.

Contoh lain yang bisa dihasilkan dengan kamera di realme 8 Series adalah melalui penggunaan Mode Tilt-shift yang dapat mengubah dunia nyata menjadi dunia miniatur, menggunakan semacam ilusi optik mata manusia. Saat menatap objek yang sangat dekat dengan kita, latar depan dan latar belakang biasanya tidak fokus. Jika kita menambahkan efek blur yang tepat pada gambar seperti itu, otak kita mengira kita sedang melihat lanskap miniatur yang sangat dekat dengan kita.

Biasanya, efek buram ini dicapai dengan lensa tilt-shift yang mahal, yang membuat bagian foto menjadi jelas, dan sebagian menjadi buram. Dengan algoritma fotografi tilt-shift baru, realme 8 Pro sekarang dapat mengubah dunia nyata menjadi dunia miniatur.

Untuk anak muda yang penasaran ingin menyaksikan momen foto terbesar yang memecahkan rekor MURI silakan tonton di link www.bit.ly/Kejutan1April. Jangan lewatkan juga Leap to Infinity World Launch Event realme 8 Series yang akan diadakan pada 7 April pukul 14:00 WIB melalui live streaming YouTube, http://bit.ly/realme8. Tonton secara langsung dan dapatkan kesempatan untuk memenangkan realme 8 dan realme 8 Pro.