Judul Artikel Di Situs Resmi MotoGP Yang Dibantah Lorenzo

inionline.id – Aksi sedikit unik dilakukan pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo. Pria berusia 31 tahun itu membantah judul artikel di akun Twitter resmi MotoGP. Por Fuera mengaku tidak persis mengucapkan kalimat yang ditulis pada judul berita di situs resmi MotoGP tersebut.

Perlu diketahui, laman resmi MotoGP menulis berita mengenai peluang Lorenzo untuk menang di MotoGP Qatar 2019. Walau sulit, juara dunia MotoGP tiga kali itu mengaku tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini.

Artikel berita tersebut ditulis berdasarkan wawancara Jorge Lorenzo dengan media Sky Sports Italia. Entah karena ada kesalahan penerjemahan atau tidak, yang pasti sang pembalap merasa tidak mengucapkan kalimat yang dikutip oleh situs resmi MotoGP.

“Tidak ada yang mustahil, mungkin saja kemenangan pertama saya terjadi di Qatar, walau itu tentu saja sulit,” ujar Jorge Lorenzo, sebagaimana dikutip oleh halaman resmi MotoGP dari Sky Sports Italia, Sabtu (17/2/2019).

Judul tersebut langsung dibantah oleh Jorge Lorenzo lewat akun Twitter. Ia mengaku tidak persis mengatakan hal itu kepada media.

“Saya tidak mengatakan seperti itu,” cuit Jorge Lorenzo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *