George H.W. Bush Tutup Usia, Amerika Serikat Gelar Acara Perpisahan Selama 4 Hari

Inionline.id – Publik Amerika Serikat berduka atas kepergian George H. W. Bush, Presiden Amerika Serikat ke-41. Mantan Presiden bernama lengkap George Herbert Walker Bush itu, meninggal pada Jumat (30/11) dalam usia 94 tahun di rumahnya di Houston, Texas.

Salah satu orang yang paling bersedih atas kepergian George H. W. Bush adalah James A Baker III, teman dekat dan mantan menteri luar negeri Amerika Serikat. Baker menceritakan, George H. W. Bush pada pekan-pekan terakhir sebelum kepergiannya ke alam baka, menghabiskan sebagian besar waktunya untuk tidur, dia bahkan bisa disebut tak beranjak dari tempat tidurnya. Dia pun menolak untuk makan.

Sepanjang tahun ini, Bush memang sudah beberapa kali dirawat di rumah sakit, terutama setelah kepergian istrinya Barbara pada 17 April lalu. Namun beberapa tahun belakangan, Bush memang sudah menderita beberapa masalah kesehatan, termasuk Parkinson.

Mantan presiden AS George H.W Bush dan anaknya juga mantan presiden AS George W.Bush (Foto/Tempo.co)

Dalam beberapa jam terakhir sebelum ia menghembuskan napas terakhirnya, Bush sempat ditawarkan untuk ke rumah sakit, namun ia menolaknya.

Bush malah mengatakan bahwa ia sudah siap pergi untuk bersama kembali dengan Barbara, istrinya selama 73 tahun, dan mendiang anak perempuan mereka Robin, yang meninggal karena leukemia ketika masih kecil.

Atas kepergiannya, Amerika Serikat akan menggelar rangkaian acara perpisahan untuk mendiang mantan presiden itu selama empat hari mulai Senin (03/12).

Dalam rangka persiapan, pada Minggu (02/12) pesawat Presiden Donald Trump sudah dikerahkan untuk mengangkut peti Bush ke Washington dari Texas. Rangkaian peringatan ini akan dimulai dengan menerbangkan jasad Bush menggunakan Air Force One dari Houston, Texas, ke Pangkalan Gabungan Andrews di Maryland pada Senin tepat pukul 16.30 GMT.

Jasad Bush kemudian akan dibaringkan di dalam gedung parlementer AS dari Senin hingga Rabu pagi di bawah penjagaan ketat pasukan penghormatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *