Karang Taruna Jatikramat dan Dinkop UKM Kota Bekasi Gelar Pelatihan Wirausaha Pemula

Kota Bekasi–inionline.id–Karang Taruna Kelurahan Jati Kramat bekerja sama dengan Dinas Koperasi dan UMKM Kota Bekasi menggelar pelatihan Wirausaha Pemula Program Kementrian Koprasi dan UKM (WP Kemenkop) 2017 di Kantor Kelurahan Jatikramat, Rabu (11/10/17).

Dalam kegiatan ini, turut dihadiri Kepala Bidang Penumbuhan Kewirausahaan Kementrian Koperasi dan UKM, Surmanto, kemudian Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, Karto, Pengurus Kelurahan Jati Kramat Muhammad Amsar. Disertai seluruh peserta pelatihan Wirausaha Pemula.

Kepala Dinas Koperasi Dan UMKM Kota Bekasi, mengatakan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi dengan semangat-semangat para pengurus Karang Taruna Jatikramat yang sudah bisa berkordinasi langsung dengan Kementrian Koperasi.

“Saya, sangat mengapresiasi dengan semangat Karang Taruna yang sudah bisa berkoordinasi langsung dengan Kementrian Koperasi, tentunya ini sangat membantu program kami di Dinkop dan UKM Kota Bekasi,” ujarnya.

Ia menambahkan setelah pelatihan ini, “Kami akan bina di dalam Dinas Koperasi dan UKM Kota Bekasi, dan tentunya akan kita beri bantuan dana stimulus maksimal mencapai 100 juta, paling minimal 5 juta rupiah,” tambah Kadis Koperasi dan UKM Kota Bekasi.

“Saya berharap kedepan program Dinas Koperasi Dan UKM Kota Bekasi dapat membuka gerai Wira Usaha di setiap Kecamatan dan dapat bermitra dengan Wirausaha loka yang ada di Bekasi,” harap Karto.

Kadis Koperasi dan UKM (Sebelah Kiri), Pantia Karang Taruna Syahrul (Tengah)

Ketua Karang Taruna Jatikramat, Kahirudin mengucapkan Terima Kasih Kepada Dinas Koperasi dan UKM Kota Bekasi yang sudah mengapresiasi dan membantu kegiatan tersebut.

“Saya atas nama Karang Taruna Jatikramat dan Warga Kelurahan Jatikramat mengucapkan terima kasih atas apresiasi dan kerjasamanya, kedepan kita berharap dapat bersinergi dengan Dinkop dan UKM Kota Bekasi,” pungkas Khairudin. (Dh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *