Hari Pendidikan Nasional 2024, Wakil Ketua DPRD Jabar Tegas Menolak Perundungan Anak

Antar Daerah857 views

Inionline.id – Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Achmad Ru’yat menghadiri langsung acara Upacara
peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 tingkat Provinsi Jawa Barat, Kamis, 2 Mei 2024.

Berlokasi di Lapangan Sempur, Kota Bogor dengan tegas Achmad Ru’yat menyatakan menentang keras perundungan pada anak atau yang sering disebut bully.

“Alhamdulillah pada acara peringatan Hari Pendidikan Nasional tingkat Jawa Barat hari ini, ada sesi pembacaan deklarasi anti perundungan untuk siswa. Ini menarik bahwa siswa harus mendapatkan suasana belajar yang nyaman tidak ada perundungan, tidak ada tekanan-tekanan,” ujar Ru’yat kepada awak media saat ditemui usai acara.

Mantan Wakil Wali Kota Bogor ini berharap, agar deklarasi tersebut menjadi suatu kesadaran bersama sehingga prestasi belajar baik secara pengetahuan knowledge maupun secara kematangan sosial bisa terbangun menjadi calon-calon pemimpin di masa yang akan datang.

“Secara payung hukum, Provinsi Jawa Barat sendiri sudah memiliki Perda Perlindungan Anak dimana didalamnya terdapat point-point yang menentang perundungan,” katanya.

“Perda ini lahir pada masa kami anggota dewan Jawa Barat periode 2019 sampai 2024, tinggal di dalam penguatan kelembagaan baik di tingkat provinsi, membuat Kabupaten-kota termasuk katakanlah kebijakan anggaran agar dapat memastikan bahwa sosialisasi perlindungan kepada anak-anak itu sangat penting,” pungkas Ru’yat yang juga anggota DPR RI terpilih 2024-2029.