Reses Aleg Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat, Rentetan Aspirasi Kesra Masyarakat Pondok Udik Bogor Membludak

Politik057 views

Bogor, Inionline.Id – Anggota komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat,  H.Mochamad Ichsan M,A. Md menggelar reses ke II masa sidang tahun 2019-2020 di kampung pondok udik, kecamatan Kemang, kabupaten Bogor pada Rabu (04/03/2020).

Tampak antusiasme masyarakat dalam acara reses ini, terbukti ratusan orang datang memenuhi lokasi.

Kesempatan ini tidak di lewati masyarakat, saat acara di mulai Ichsan langsung mendapakan beberapa proposal yang memang sudah dipersiapkan.

“Dari proposal yang masuk, diantaranya masalah pembangunan RKB (ruang kelas baru), namanya peserta didik terus bertambah sementara fasilitasnya hanya segitu-segitu aja, jadi perlu adanya ruang kelas baru”, papar Ichsan.

Beberapa warga semangat memberikan pertanyaan diantara nya ibu mariah, yang mempertanyakan nasib guru honorer ” mau sampai kapan tetap menjadi honorer, sedangkan kebutuhan guru honorer sama dengan guru PNS (pegawai negeri sipil), tolong diperhatikan nasib honorer ini” katanya.

Masalah Kesejahteraan rakyat (Kesra) Menurut Ichsan memang mendominasi acara resesnya kali ini sedangkan masalah infrastruktur hampir tidak ada, terkait regulasi permasalahan dari honorer ke PNS sedang diusahakan dan diperjuangkan.

“Alhamdulillah dengan kehadiran bapak Ichsan ini, sudah banyak yang disampaikan keinginan dan harapan, semoga bapak Ichsan mampu membawa aspirasi dari warga desa pondok udik, diantaranya permasalahan guru honorer, pendidikan dan infrastruktur juga yang lainnya” tutup Hidayat ketua LPM (lembaga pemberdayaan masyarakat) desa pondok udik. (AKB)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *