Jelang Lebaran Omzet Tempat Penitipan Hewan Melesat 400 Persen

Ekonomi757 views

Inionline.id – Jelang Lebaran tempat penitipan hewan peliharaan mendapat berkah.

Salah satu berkah didapat  toko penitipan dan produk hewan peliharaan Rimba Fitri yang berada di kawasan Pamulang, Tangerang. Salah satu karyawan yang bernama Fitri bercerita imbas lebaran, omzet tempatnya bekerja melesat 400 persen.

Maklum, pada lebaran ini tempatnya menerima pesanan penitipan kucing sampai dengan di atas 20 ekor. Jumlah itu melesat dibanding pada hari biasa yang hanya 5 ekor kucing saja.

“Biasanya kalau lebaran bisa di atas 20 ekor sih kalau nitip, hari normal paling 5,” ungkapnya.

Peningkatan tinggi ini terjadi sekitar 3-4 hari menjelang lebaran dan akan langsung menurun setelah lebaran usai.

Selain dari peningkatan jumlah kucing yang dititipkan, kenaikan omzet juga bersumber dari perbedaan harga yang dipasang menjelang lebaran.

Fitri menyebut mendekati lebaran harga penitipan per 1 kucing di toko ini seharga Rp50 ribu, meningkat 11.11 persen dari Rp45 ribu pada hari biasa.

“Beda sih harganya, kalau lebaran biasanya 50 per hari per ekornya, kalau selain lebaran 45,” jelasnya.

Dengan harga Rp50 ribu per hari, pelanggan sudah mendapat berbagai fasilitas untuk anabul seperti perawatan, pembersihan, dan makanan yang bergizi.

Fitri juga mengungkap Rimba dapat memperoleh pendapatan hingga sekitar Rp5 juta per hari dari sekitar Rp 1 juta per hari pada hari normal.

“Berubah sih, penjualan kan biasanya juga meningkat, biasanya kalau lebaran bisa 5 jutaan sehari, di luar lebaran sepinya satu setengah sih,” lanjut Fitri.

Namun sayang, peningkatan omzet pendapatan hanya terjadi untuk penitipan hewan peliharaan. Peningkatan omzet tak terjadi pada penjualan produk pemeliharaan kucing.

“Normal sih kalau produknya, paling meningkatnya penitipan aja,” tutupnya.

Fitri mengungkap peningkatan itu sebenarnya agak berat bagi dirinya. Pasalnya, ia mengaku sulit mendapat waktu libur imbas dari banyaknya jumlah pelanggan dan kucing yang harus diurus.