Dewan Mochamad Ichsan Bocorkan Soal Rencana DPRD Jabar Buatkan Perda Khusus Kormi

Antar Daerah957 views

Bogor, Inionline.id – Anggota DPRD Jawa Barat daerah pemilihan (dapil) Kabupaten Bogor Mochamad Ichsan Maoluddin menggelar sosialisasi Peraturan daerah (Perda) nomor 1 tahun 2015 tentang Penyelenggaraan Keolahragaan, di Aula Khayangan, Kecamatan Nanggung, Senin (25/09/2023).

Sebanyak 167 orang dari Persatuan Umat Islam (PUI) Kabupaten Bogor nampak menjadi peserta pada gelaran acara yang juga dihadiri oleh Ketua PUI Kabupaten Bogor Samsi Akbar Aflah.

Ichsan mengatakan, bahwa prinsipnya Perda ini sebagai pembuka kesempatan bagi peserta pendidik yang memang punya skill, punya kemampuan di salah satu cabang olahraga.

“Maka pembinaan harus diseriuskan, sehingga ketika nanti dia masuk kualifikasi di level kota ataupun kebupaten bahkan provinsi Itu ada yang mengawal sehingga mereka terbantukan prestasinya bagi masa depannya,” ujarnya.

Legislator PKS ini mencontohkan pada event PON Papua dimana APBD Jawa Barat sekitar 90 miliar dirasa tidak terbuang percuma karena Jawa Barat menjadi juara umum pada gelaran tersebut.

Sambutan Ketua PUI Kabupaten Bogor Samsi Akbar Aflah pada Sosperda Anggota DPRD Jawa Barat Mochamad Ichsan.

“Yang masih menjadi perhatian kami adalah cabang olahraga yang ada di Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi)seperti marching band, dan egrang,” tukasnya.

“Banyak cabang olahraga yang tidak terhimpun, hanya ada itu di masyarakat tapi itu ada payung hukumnya juga, mereka sudah diakui bahwa itu cabang olahraga masyarakat, nanti akan kami (DPRD Jabar) inisiasi juga perda khusus untuk KORMI,” lanjut Ichsan.

Sementara itu, Ketua PUI Kabupaten Bogor Samsi Akbar Aflah mengatakan bahwa kolaborasi PUI bersama Mochamad Ichsan selaku anggota DPRD Jawa Barat adalah bagian dari kolaborasi vertikal yang bagus.

“Karena bagaimanapun juga banyak diluar sana ilmu-ilmu yang memang di PUI tidak dimiliki, seperti ini dengan Pak Haji Mochammad Icshan sebagai anggota DPRD ternyata ada slot-slot sosialisasi Perda, Perda juga menjaga penting apalagi sekolah juga menjadi bagian penting dalam penyelenggaraan keolahragaan,” tandas Samsi.