Kumpulkan Ortu Siswa SMP Nurul Hikmah Bekasi, Dewan Asep Arwin Berikan Pelatihan Motivasi Gratis

Antar Daerah557 views

Bekasi, Inionline.id – Akhir pekan tidak lantas membuat anggota DPRD Jawa Barat Asep Arwin Kotsara berleha-leha.

Dengan sukarela politisi PKS ini memberikan pelatihan motivasi gratis bagi orang tua siswa SMP-IT Nurul Hikmah II, Kelurahan Pondok Melati, Kota Bekasi, Sabtu (05/08/2023).

Menurutnya, pelatihan gratis ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan para orang tua dalam meningkatkan kemampuan anak-anaknya yang sebenarnya secara alami memiliki dasar yang unggul.

“Setiap manusia sebagai makhluk Allah terlahir cerdas, sehingga bisa bersaing satu sama lain dan berhak mengejar cita-citanya, namun karena faktor pendidikan banyak orang tua salah caranya dalam mendidik anak,” ujarnya.

“Akibatnya, terkadang orang tua mengeluarkan kalimat-kalimat yang under estimate kepada anak dan ini sangat mempengaruhi masa depannya,” lanjut Asep Arwin.

Berdasarkan hal inilah Asep Arwin melatih para orang tua siswa agar memiliki sikap, energi dan tindakan yang positif kepada anak sehingga hal ini akan membawa hal yang positif bagi keluarga mereka masing-masing dikemudian hari.

“Jadi walaupun di sekolah ini banyak dari kalangan menengah kebawah namun dengan pelatihan ini diharapkan dikemudian hari anak-anak mereka bisa mengangkat derajat keluarga mereka,” pungkasnya.