Direktur Distribusi PT PLN Ungkap Kesiapan Distribusi Listik KTT Asean ke-43

Berita557 views

Jakarta, Inionline.id – Direktur Distribusi PT PLN Persero Adi Priyanto mengatakan bahwa untuk keandalan listrik pada perhelatan KTT Asean ke-43 ini PLN memperhatikan venue utama.

“Venue utama itu ada 4, kemudian hotel-hotel yang kita siapkan juga untuk keandalannya, jadi 4 venue itu adalah Hutan Kota, JCC kemudian beberapa tempat di Istora yang kita lakukan,” ujarnya.

“Kemudian totalnya sebetulnya ada 11 venue, jadi yang 9 ini benar-benar VVIP yang harus kita jaga keandalannya dengan baik, lalu 2 ini hotel-hotel yang tersebar di seluruh Jakarta ada 19 hotel dan ada 10 rumah sakit yang harus kita amankan,” lanjut Adi.

Mantan manager UP3 Bogor ini juga menyinggung soal kesiapan SPKLU guna mendukung mobilitas kendaraan listrik selama KTT Asean 43 berlangsung.

“Iya SPKLU atau Stasiun Pengisian Listrik Untuk Umum itu digunakan untuk mencharge mobil-mobil delegasi yang jumlahnya cukup banyak sekitar 800 unit totalnya jadi 560 mobil, 240 motor, ini kita menyiapkan 79 EV charging,” ungkapnya.

Adi melanjutkan, “ini kita sudah koordinasi antara PLN dengan Paspampres untuk bisa mengatur jadwal charging dengan baik sehingga InsyaAllah untuk mengatasi masalah penuhnya baterai, kemudian bisa digunakan dengan lancar di lapangan itu saya kira sudah tidak masalah sudah kita persiapkan 100%”.

Dirinya berharap KTT ASEAN berjalan dengan lancar dan PLN bisa mensuplai listriknya dengan handal dan aman. (JC)