Pemprov DKI Menyatakan Renovasi 2 Ruas Jalan di JIS Hampir Rampung

Antar Daerah857 views

Inionline.id – Pemprov DKI Jakarta menyatakan renovasi dua ruas jalan di sekitar Jakarta International Stadium (JIS) sudah hampir selesai. Dua ruas jalan itu yakni Jalan Danau Sunter Barat dan Jalan Sunter Permai Raya.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Bina Marga Heru Suwondo menyampaikan pihaknya bertanggung jawab atas pengerjaan proyek kedua jalan tersebut.

Heru menjelaskan perbaikan di Jalan Danau Sunter Barat dan Jalan Danau Sunter Permai berupa peninggian jalan menjadi beton, trotoar, dan lampu penerangan jalanan umum (PJU).

“Jalan sunter Barat sudah selesai. Trotoarnya mau dikerjakan, PJU masih dalam pengerjaan. Kemudian di Jalan Sunter Permai sudah selesai, sedang dikerjakan bagian akhirnya. Kemudian trotoar sedang proses berjalan,” kata Heru di Kantor Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (27/7).

Heru mengatakan Dinas Bina Marga DKI kini tengah fokus melanjutkan pengerjaan trotoar dan PJU.

Sebelumnya, pada 6 Juli 2023, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan Pemprov DKI Jakarta kebagian untuk menambah akses menuju JIS. Selain itu, juga membangun Jembatan Penyeberangan Orang (JPO). Renovasi juga akan dikerjakan Pemerintah Pusat.

“Bina Marga sudah menambah jalur di sisi kiri dekat danau, terus kita bangunkan Jembatan Penyeberangan Orang dari Jalan Martadinata ke arah Ancol ke tempat parkir,” kata Heru.

Ia menargetkan renovasi selesai dalam tiga bulan mendatang. Heru pun menyerahkan penilaian soal kelayakan stadion itu ke FIFA.