Gali Potensi Wisata Desa, Dewan H. Cecep Gogom Datangi Cangkuang Garut

Antar Daerah057 views

Garut, Inionline.id – Anggota komisi II DPRD Jawa Barat H. Cecep Gogom (HCG) bersama rombongan mendatangi langsung Desa Cangkuang, Kabuapten Garut, Kamis (02/02/2023).

Menurut HCG tujuan utama mendatangi desa wisata ini adalah melihat langsung sisi wisata Desa Cangkuang yang terkenal akan potensi sumber daya alamnya.

“Selain itu kami juga melihat secara langsung kampung budaya dan cagar budaya dan berziarah makom kasepuhan Muhammad Arip sebagai panggegeh tataran Sunda di Cangkuang,” tukasnya.

Legislator daerah pemilihan Kabupaten Bogor ini juga menambahkan, Desa Cangkuang dinilai dapat meningkatkan penghidupan masyarakat serta pemeliharaan dan perawatan sumber daya alam sehingga mendapat perhatian Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

“Kaitannya dengan pengelolaan sumber daya alam dan sumber daya wilayahnya. Desa ini juga merupakan pilot project dalam pemberdayaan alam dan pemberdaayaan potensi penghidupan masyarakat dalam berbagai sisi,” ujarnya.

HCG bersama komisi II juga berharap, melalui kunjungan ini dapat merepresentasikan harapan masyarakat dalam meningkatkan kehidupan dan kesejahteraannya serta selalu bersinergi dengan pemerintah daerah terutama dalam perawatan dan pemeliharaan alam serta pemeliharaan berbagai situs kearifan lokal.

“Semoga dengan kunker ini menjadi semakin sinergis antara Pemerintah Provinsi Jabar, stake holder dan seluruh elemen yang berkompeten didalamnya,” tutup HCG.