Gelar Sosialisasi 4 Pilar Dengan ICMI Kecamatan Nanggung Bogor, Dewan Jabar Supono Dorong Peserta Paham Sejarah

Antar Daerah157 views

Bogor, Inionline.id – Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat daerah pemilihan (dapil) Kabupaten Bogor H. Supono menggelar sosialisasi 4 pilar kebangsaan bersama Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Orsat Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Minggu (04/12/2022).

Berlokasi di aula Darul Fiqri, Desa Kalong Liud, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Supono nampak menyoroti 2 pernyataan peserta sosialisasi saat memasuki sesi tanya jawab.

Supono mengkategorikan masukan peserta yang menarik dalam 2 kategori.

“Pertama kekecewaan terhadap tokoh-tokoh, katakanlah yang dulu vokal kemudian setelah duduk di singgasana kekuasaan berubah,” ujarnya.

“Yang kedua adalah bagaimana menghadapi suasana yang ada, agar anak-anak muda bisa mengaktualisasikan diri dan menyalurkan katakanlah idealisme melalui penyelenggaraan negara,” lanjut Supono.

Karena itu politisi PAN ini mengatakan, idealisme harus dibangun secara terus menerus.

“Karena itulah harus memahami sejarah, maka belajarlah dengan sejarah, kemudian meningkatkan kepasitas dirinya dari pemahaman politik, sehingga nanti menjadi kader yang baik,” tandasnya.

Ketua ICMI orsat Kecamatan Nanggung Agus Muhammad SE. menyebutkan bahwa dirinya bersama peserta yang hadir menyambut baik sosialisasi 4 pilar kebangsaan yang digelar oleh Supono.

“Setelah ini kami akan lanjut mensosialisasikan apa yang disampaikan pak Supono hari ini kepada masyarakat Nanggung pada khususnya agar menyadari tentang NKRI serta nilai-nilai 4 pilar kebangsaan,” tuturnya.

“Dan saya berharap pak Supono ini lebih sering lagi mengadakan acara seperti ini,” pungkas Agus. (JC)