Sebanyak 60 Rumah di Perumahan Kawasan Cibinong Masih Terendam Banjir

Antar Daerah157 views

Inionline.id – Banjir masih merendam sejumlah rumah di Perumahan Mutiara Hijau Residen, Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. Puluhan rumah masih kebanjiran hingga siang ini.

“Banjir dari semalam sekitar 18.30 WIB. Awalnya banjir ya sebetis orang dewasa lah ya, makin malam makin naik, puncaknya semalam itu sekitar jam 02.00 WIB, ketinggian sampai 1,2 meter,” kata wakil Ketua RT setempat, Ali, saat ditemui di lokasi banjir, Selasa (16/8/2022).

Ali mengatakan hujan mengguyur kawasan Perumahan Mutiara Hijau hanya berlangsung selama sekitar 45 menit pada Senin (15/8) kemarin. Ali menyebutkan, akibat banjir, warga sempat terjebak banjir tadi malam.

“Kebanyakan suaminya kerja dan belum pulang pas awal banjir. Tadi malam juga ada evakuasi sama BPBD dan Damkar, warga yang kebanjiran diungsikan ke masjid dulu,” kata Ali.

Banjir menggenangi 60 rumah di Perumahan Mutiara Hijau sejak pukul 18.30 WIB kemarin. Hingga pukul 13.00 WIB hari ini, banjir masih menggenangi rumah di RT 5/9 Perumahan Mutiara Hijau dengan ketinggian bervariasi.

Pantauan di lokasi, ketinggian air mulai surut dibanding semalam. Ketinggian air saat ini mencapai betis hingga paha orang dewasa.

Di lokasi tampak dua perahu karet bersiaga untuk membantu warga korban banjir beraktivitas. Penyedotan air juga masih dilakukan hingga siang ini.

“Kita dari SAR BPBD Kabupaten Bogor masih standby di sini karena kan masih banyak warga yang beraktivitas ke rumahnya. Jadi kita siagakan perahu karet untuk antar warga ke rumahnya sampai banjir benar-benar surut. Tim dari instansi lain juga sedang bekerja melakukan penyedotan banjir di sini dan pembersihan gorong-gorong yang jadi sebab banjir,” kata Danru SAR BPBD Kabupaten Bogor Sopian Sauri.

“Ketinggian air alhamdulillah sudah mulai surut ya. Sejak semalam proses evakuasi terus berjalan. Tadi pagi juga kita bantu masyarakat di sini yang beraktivitas, mau kerja atau mau ke sekolah,” tambahnya.