BRITCHAM Indonesia ke Kota Bogor, Bima Arya Paparkan Program Pemkot

Antar Daerah157 views

Inionline.id – Wali Kota Bogor, Bima Arya menerima kunjungan dari British Chamber of Commerce (BRITCHAM) Indonesia di Paseban Sri Bima, Balai Kota Bogor, Minggu (19/6/2022).

Dalam kesempatan tersebut Bima Arya menjelaskan situasi dan kondisi Kota Bogor, mulai dari sejarah, program hingga isu persoalan yang dihadapi Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dan penanganannya bersama-sama dengan semua pihak.

Ia memaparkan paparan Re-branding Bogor – Restoring Bogor as The City of No Worry.

“Dalam delapan tahun terakhir sejak saya dilantik sebagai Wali Kota Bogor, bersama jajaran Pemerintah Kota Bogor serta seluruh elemen masyarakat Kota Bogor terus berupaya melaksanakan program re-branding Kota Bogor. Secara umum Kota Bogor memiliki identitas sebagai Green City, Heritage City dan Smart City,” kata Bima Arya.

Program-program yang dijelaskan dan disampaikan, seperti penataan transportasi, ekonomi, sosial, budaya, keberagaman, penanganan serta pengelolaan sampah dan lingkungan hidup hingga Mall Pelayanan Publik (MPP) Graha Tiyasa Kota Bogor.

Selain capaian yang diraih Pemkot Bogor, tidak lupa Bima Arya menjelaskan persoalan-persoalan yang dihadapi maupun yang akan dihadapi ke depan.

“Menghadapi tantangan yang hadir dalam melakukan program ke depan, membuat kami untuk terus berpikir dan berupaya secara maksimal melahirkan inovasi-inovasi dalam mewujudkan apa yang menjadi visi dan misi Kota Bogor dalam memberikan pelayanan dan kesejahteraan bagi warga Kota Bogor,” jelas Bima Arya.

BRITCHAM Indonesia merupakan Dewan Pertimbangan Kamar Dagang Britania Raya Indonesia. BRITCHAM Indonesia menjadi mitra strategis pemerintah Inggris dan Indonesia dalam memfasilitasi perdagangan dan investasi.

Dalam kunjungan tersebut BRITCHAM Indonesia dihadiri oleh Rino Donosepoetro sebagai Chairman of BRITCHAM Indonesia Indonesian, Chris Wren selaku Executive Director – BRITCHAM Indonesia dan Rob Fenn, Deputy Head of Mission British Embassy.

Usai kegiatan di Balai Kota Bogor, rombongan diajak Bima Arya mengunjungi Kebun Raya Bogor sekaligus santap siang.