Dukung Penuh Penguatan Islam, Dewan Jabar H. Cecep Gogom Silaturahmi dan Resmikan Masjid Al-Qubah Sukaresmi Bogor

Antar Daerah457 views

BOGOR, Inionline.id – Bukti nyata komitmen anggota DPRD Jawa Barat H. Cecep Gogom (HCG) dalam menguatkan eksistensi islam di Jawa Barat dibuktikannya dalam bentuk menghadiri serta memenuhi undangan masyarakat Desa Sukaresmi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor guna tasyakur menghadapi bulan suci Ramadhan serta meresmikan keberadaan masjid Al-Qubba yang sudah dapat digunakan untuk kegiatan shalat berjamaah ataupun majelis ilmu setelah pengerjaannya sudah hampir 90% menuju proses penyelesaiannya.

HCG sangat mengapresiasi masyarakat yang selalu bahu membahu dan bergotong royong dalam proses pengerjaan masjid tersebut.

Dalam kesempatan ini kembali HCG memberikan donasi serta perlengkapan shalat yang dapat digunakan oleh para jamaah untuk menunaikan shalat.

HCG berharap agar masjid Al Qubba menjadi salah satu syiar kegiatan beragama serta semakin tumbuhnya nilai-nilai religius dalam kehidupan masyarakat di lingkungan desa Sukaresmi, terutama dalam mengisi dan menjalani bulan suci Ramadhan yang akan datang.

“Sudah tentu warga merasa sangat senang dan bahagia dengan peran serta dan kontribusi saya yang sangat besar dalam terwujudnya pembangunan masjid tersebut yang tentu saja sangat memberikan manfaat dan arti yang besar bagi masyarakat sekitar,” ujarnya, Jum’at (01/04/2022).

Warga masyarakat berharap agar kedekatan mereka dengan HCG menjadi simbol kedekatan wakil rakyat dengan masyarakatnya, menjadi tanda bahwa wakil rakyat selalu berusaha untuk mengakomodir, mendengar serta berusaha untuk selalu memberikan perhatian dan kepedulian terhadap masyarakatnya serta senantiasa turut langsung dalam memberikan solusi atas kepentingan dan kebutuhan masyarakat secara umum.

“Saya juga berharap bahwa silaturahmi tersebut senantiasa terjalin sebagai pertanda semakin terbinanya persaudaraan antar seluruh elemen warga masyarakat,” tutup HCG.