10 Pengemudi Positif Narkoba Saat BNN Tes Urine Sopir Bus Jelang Mudik

Inionline.id – Di sejumlah terminal Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) menggelar tes urine ke sopir bus. Hasilnya, sepuluh pengemudi dinyatakan positif narkoba.

“Hingga Rabu, 27 April 2022, terhitung ada 1.054 orang pengemudi yang telah menjalani tes urine. Tiga di antaranya dinyatakan positif di daerah Lampung,” kata Direktur Peran Serta Masyarakat Deputi Bidang Pemberdayaan Masyarakat BNN Richard Nainggolan melalui keterangan tertulis, Kamis (28/4/2022).

“Sementara itu, jumlah pengemudi yang menjalani tes urine di seluruh BNNK sebanyak 583 orang dan tujuh orang di antaranya positif narkoba,” imbuhnya.

Kegiatan ini digelar bersama Kementerian Perhubungan dan Polri dalam rangka menyambut masa mudik Lebaran. Kegiatan tes ini untuk memastikan pengemudi dan penumpang dapat menempuh perjalanan dengan aman.

BNN juga menggelar tes urine di sejumlah terminal di Jakarta pada pekan ini. Targetnya, tes urine dilakukan kepada 300 orang di setiap terminal.

“Pada pekan ini, mulai tanggal 26-28 April, khususnya di wilayah Jakarta, BNN RI melaksanakan tes urine di empat terminal, yaitu Pulo Gebang, Kampung Rambutan, Tanjung Priok, dan Kalideres. Pada masing-masing terminal, BNN RI menargetkan 300 orang untuk menjalani tes urine,” tegasnya.

Selain tes urine, BNN menggelar razia peredaran narkoba di Terminal Kampung Rambutan. Sebanyak dua anjing pelacak diturunkan.

“Di samping mendeteksi dini pada para pengemudi bus dengan tes urine, BNN RI juga memastikan Terminal Kampung Rambutan bersih dari upaya peredaran narkoba dengan menurunkan dua tim K9 yang terdiri dari empat pawang dan dua ekor anjing pelacak,” ungkapnya.

Menurutnya, bandar narkoba memiliki banyak cara mendistribusikan barangnya. Maka itu, BNN berupaya mencegah momen Lebaran ini dimanfaatkan bandar narkoba.