Bupati Bogor Laksanakan Shalat Ied Di Lapangan Tegar Beriman

Cibinong-inionline.id

Bupati Bogor, Hj. Nurhayanti berserta keluarga dan di dampingi oleh unsur Muspida Kabupaten Bogor dan sejumlah kepala OPD, melaksanakan Shalat Ied di pelataran Lapangan Tegar Beriman,Cibinong pada Minggu (25/6).

 

Dalam sambutannya Bupati Bogor mengatakan bahwa silaturahim dan saling bermaafan yang kita laksanakan pada Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriyah, semoga mampu mempererat persaudaraan dan kebersamaan antara kita. Tentunya, silaturahim yang terbangun tidak hanya dalam konteks “ukhuwah islamiyah” dengan sesama umat islam, akan tetapi jiga menyentuh “ukhuwah wathaniyah” atau persaudaraan kebangsaan yang demokratis, bahkan dalam konteks tertinggi mencapai “ukhuwah basyariyah” atau persaudaraan sesama manusia yang didasari kesadaran fitrah, bahwa kita semua diciptakan oleh Allah SWT untuk beribah kepadanya.

 

“marilah kita maknai Hari Raya Idul Fitri dengan tetap menjaga kualitas keimanan dan ketaqwaan kita serta memlihara diri dari hal-hal yang berlebihan dan perilaku negatif, sehingga pada akhirnya tercipta suasana yang damai, penuh kekeluargaan, nyaman dan tentunya menjadikan Kabupaten Bogor semakin kondusif.”ujarnya

 

Nurhayanti juga menghimbau kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Bogor untuk turut serta memelihara ketertiban dan keamanan, terlebih sekarang ini masih dalam masa libur panjang serta diwarnai arus mudik dan arus balik yang tentunya memerlukan kehati hatian, kesabaran dan kewaspadaan dalam segala aspek agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan.

 

Ia juga berharap Ghirah Ramadhan tidak berhenti hingga disini, melainkan terus terjaga hingga bulan bulan berikutnya setelah ramadhan.

 

“jika selama bulan suci ramadhan kita melaksanakan berbagai ibadah ramadhan, kiranya berbagai upaya tersebut juga kita laksanakan di hari hari lain setelah bulan suci ramadham, sehingga keimanan kita tetap terjaga dengan istiqomah dan tindakan kebaikan terus terjadi sepanjang waktu.”harapnya.

 

  • selepas melakukan sholat ied, masyarakat langsung bersalaman dengan Bupati Bogor untuk saling bermaafkan. Dalam momentum idul fitri pun Bupati Bogor langsung menggelar open house yang bertempat di Pendopo Bupati. (ratna)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *