iPhone 12 Pro 5G Akan Membawa Sensor Kamera LiDAR

Iptek057 views

Inionline.id – Apple biasanya mempertahankan desain kamera selama dua tahun sebelum membuat perubahan baru. Namun nampaknya strategi ini akan dibuang di tahun 2020.

Pasalnya setelah memperkenalkan iPhone 11 Pro dengan tiga kamera, bocoran menyebut bahwa tahun ini iPhone 12 Pro akan membawa empat buah kamera.

Melansir Phone Arena, disebut bahwa konfigurasi tiga kamera iPhone sebelumnya akan ditambah oleh sensor LiDAR. Ini adalah sebuah kamera 3D sensing terbaru yang merupakan pemindai jarak dan deteksi cahaya (Light Detection and Ranging).

Sensor ini menentukan jarak dengan mengukur berapa kama waktu yang dibutuhkan cahaya untuk mencapai suatu objek dan memantulkan kembali. Di iPhone, kemungkinan jangkauannya adalah dalam jarak 5 meter.

Sensor ini sebelumnya telah diperkenalkan di iPad Pro 2020, yang ditujukan untuk meningkatkan pengalaman menggunakan portrait mode, serta menggunakan Augmented Reality dengan lebih realistis. Apple sendiri mengklaim iPad Pro baru adalah “perangkat terbaik di dunia untuk augmented reality.”

Meski demikian, diprediksi bahwa sensor LiDAR yang ada di iPhone 12 Pro akan lebih besar ketimbang yang ada di iPad Pro 2020.

Kapan iPhone 12 Series Rilis?

Namun pertanyaan besar terkait adanya iPhone 12 Series adalah kepastian rilis. Hal ini mengingat adanya pandemi corona yang berdampak pada mundurnya produksi serta terputusnya banyak rantai pasokan. Terlebih lagi, ini digadang-gadang sebagai iPhone 5G pertama dari Apple.

Namun nampaknya mitra produksi Apple yakno Foxconn akan mencari cara agar iPhone 12 Series bisa rilis tepat waktu.

Melansir laporan Bloomberg, Foxconn sendiri mengakui kalau pihaknya sedang mencari cara untuk mengganti waktu yang hilang karena dampak wadi pandemi Covid-19.

Kepala hubungan investor dari Foxconn yakni Alex Yang, menyatakan pada konferensi Goldman Sach bahwa pihaknya masih dapat membuat deadline untuk Apple memperkenalkan iPhone terbaru ini pada bulan September.

Foxconn disebut akan melakukan ujicoba model pada Juni, dan produksi masal pada Agustus.

Pihaknya pun menyebut meski kini operasi pabrik telah berjalan normal pasca pandemi Covid-19, beberapa bulan yang tidak produktif lalu tetap bakal bisa menunda beberapa gadget Apple untuk rilis.

Hal ini mungkin merujuk pada tertundanya perilisan iPhone 9 dan beberapa gadget lain. Meski demikian, Foxconn memastikan bahwa iPhone 12 Series akan bisa rilis pada akhir tahun ini, mengikuti musim liburan di dunia barat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *