Apple iPhone 12 Meluncur 2020, Ini Bocoran Fitur Barunya

Iptek157 views

Inionline.id – Apple bersiap dengan iPhone terbaru, disebutkan iPhone 12 dirilis tahun depan, pada 2020.

Dilaporkan Phone Arena, JP Morgan seorang Analis, iPhone 12 akan hadir dengan fitur terbaru.

Salah satu adlah peningkatan pada kamera, di mana handset mendukung teknologi Time-of-Flight serta penambahan Apple iPhone murah (iPhone 12R) pada jajaran iPhone terbaru.

Tidak hanya peningkatan pada kamera, ponsel juga mendukung fitur 5G. Fitur 5G ini diharapkan sudah sepenuhnya didukung oleh semua handset iPhone 12.

Sekadar informasi, iPhone 11 akan diumumkan beberapa bulan lagi dan ini akan menjadi gelombang pertama dari iPhone yang membawa dukungan 5G di Amerika Serikat dan Inggris.

Sementara Ming Chi Kuo, Analis TF International Securities, baru-baru ink mengatakan Apple akan meluncurkan iPhone 5G pertamanya pada tahun 2020 dengan menggunakan modem yang disediakan oleh Qualcomm.

Dalam catatannya, Ming Chi Kuo menyebutkan pada 2020, ada tiga model iPhone yang akan diluncurkan. iPhone berlayar 6,7 inci, 6,1 inci, dan 5,4 inci. Ketiga model akan memiliki layar OLED, yang lebih berwarna daripada panel LCD. iPhone berlayar 6,1 inci tidak akan menggunakan teknologi 5G.

Ming Chi Kuo mengatakan dua ponsel yang akan diluncurkan pada 2020 akan menggunakan modem Qualcomm 5G setelah kedua perusahaan menyelesaikan sengketa hukum pada April lalu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *