Komisi V Pertanyakan Pembangunan Tempat Kebudayaan yang Terbengkalai di Kawasan Ranggawulung, Kabupaten Subang

Antar Daerah557 views

Inionline.id – Komisi V DPRD Jabar Meninjau langsung gedung kebudayaan di kawasan Ranggawulung, Kabupaten Subang yang terbengkalai.

Pembangunan dilahan seluas 4 hektar ini telah menelan biaya sebesar 6 milliar rupiah dari total anggaran yang direncanakan sebesar 33 miliar rupiah, (Rabu 27 Januari 2021).

Anggota Komisi V DPRD Jabar Iwan Suryawan mengatakan, ini merupakan program bantuan keuangan dari provinsi untuk kabupaten subang untuk pembangunan destinasi wisata dan budaya.

Namun yang menjadi pertanyaan dari kami Komisi V adalah mengenai grand design untuk pembanguan gedung kesenian ini, apa sebenarnya arah dan tujuan pembangunan gedung kesenian yang tidak jelas peruntukkannya.

Iwan menambahkan, nantinya Komisi V akan segera memanggil Dinas Pariwisata Jabar untuk menjelaskan program yang mereka miliki dari beberapa tempat wisata yang ada di Jawa Barat.

Komisi V pun mengharapkan dinas terkait bisa memberikan penjelasan yang konprehensif sehingga dukungan bisa diberikan untuk bisa memberikan manfaat yang besar untuk masyarakat jawa barat khususnya dibidang seni dan budaya.