Bukber Bintang Bersama Dik Doank di Parungpanjang Beri Santunan Anak Yatim dan Duafa

Antar Daerah157 views

Inionline.id – Komunitas rumah anak bumi (RAB) dan Laskar Bintang menggelar buka bersama ratusan anak-anak yatim dan duafa. Dalam acara buka bersama Dik Doank tersebut, anak-anak yatim dan duafa juga mendapatkan samtunan serta diberikan bingkisan.

Kegiatan yang bertema buka bersama Dik doank berlangsung di base camp RAB Perum 1 (satu) Parungpanjang Desa Cibunar Kecamatan Parungpanjang, dihadiri masyarakat Parungpanjang, Karang Taruna Kecamatan Parungpanjang, All Bikers, ibu-ibu PKK Desa Kabasiran dan Cibunar, Jum’at 31/5/2019.

“Santunan kepada 100 anak yatim dan duafa ini adalah agenda tahunan dibulan ramadhan, tidak hannya keanak yatim dan duafa tapi kepada seksama juga. Laskar Bintang bersama Komunitas RAB, dalam mengadakan kegiatan ini bersama-sama, “kata ketua panitia Fahmi kepada bogoronline.com, Jum’at 31/5/2019.

Fahmi mengatakan setiap tahunnya laskar bintang sudah melaksanakan kegiatan. Kalau tahun lalu bersama temen-temen bikers, acara rutin dibulan ramadhan bertujuan saling membantu pada sesama dan kususnya kepada anak yatim dan duafa.

“Untuk itu, kita melaksanakan kegiatannya di tempat yang berbeda-beda guna memper erat tali silaturahmi dimasyarakat se Kecamatan Parungpanjang, “imbuhnya.

Di kesempatan yang sama Raden Rizki Mulyawan Kertanegara Hayang Denada Kusuma atau yang akrab disapa Dik Doank merupakan penyanyi dan prisenter yang hijrah.

Dik mengatakan apah yang telah terjadi hari ini adalah kegembiraan yang tanpa direkayasa RAB dan Laskar Bintang yang ada di Kecamatan Parungpanjang, ada kecerian yang mengalir dengan iklas tanpa randon.

“Tidak ada pesan dan harapan. Saya datang kesini dengan cinta, cinta itu memberi harapan tanpa berharap. Kalau saya masih berharap tandanya saya belum Allahu somad, “tuturnya.

Hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD Kab. Bogor Egi Gunadhi Wibawa apresiasi yang digagas oleh komunitas RAB dan Laskar Bintang serta, dihadiri anak-anak muda dari komunitas motor.

“Banyaknya anak-anak motor dengan kepedulian terhadap anak-anak yatim dan duafa. Saya sangat mengapresiasi kepada RAB, pak Ridwan, Tb Ule dan anak muda komunitas motor yang sudah menunjukan kesungguhannya menggelar acara seperti ini, “tambahnya.

“Saya juga berterimakasih kepada Dik Doank yang sudah datang ke Parungpanjang mengisi diacara ini. Bahkan membawa energi kepada kita, Dik Doank adalah artis sekaligus seorang tokoh Nasional, “pungkas Egi GW. (Mul)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *