Calon Walikota Tangerang Helmy Halim Siap Bangun Gedung Pers Bersama

Berita457 views

Tangerang, Inionline.id – Bakal calon walikota Tangerang Helmy Halim berjanji, jika terpilih nanti, akan membangun gedung pers buat organisasi pers yang ada di Kota Tangerang.

Hal itu dikatakan Helmy, saat berkunjung di Sekretariat PWI dan JMSI Kota Tangerang, Kamis ( 25/4/2024).

Saat berkunjung di PWI Kota Tangerang, Bacalon Walikota Tangerang Helmy Halim diterima oleh para pengurus PWI, yakni plt Ketua, Herwanto, Sekretaris Abdul Naser beserta pengurus PWI lainnya.

” Terimakasih atas penerimaan yang bersahabat ini, saya bagian dari Pers, mangkanya langkah awal, saya mohon restu kepada kawan2 di PWI, ” ujar Helmy.

Helmy menegaskan, selama ini, ia mengetahui benar kemauan kawan-kawan pers yang ada di Kota Tangerang, oleh karena itu, jika memang keinginan menjadi orang kepala daerah, ingin memberikan yang terbaik, buat kawan-kawan pers.

” Saya rasa, gedung pers bersama akan saya bangun di Kota Tangerang, ini dalam rangka meningkatkan kinerja organisasi dalam meningkatkan SDM anggota nya, ” kata Helmy.

Gedung Pers bersama, nantinya lanjut Helmy menjadi pusat sinergitas pemerintah dengan kawan-kawan Pers.

” Bisa juga gedung pers, digunakan untuk pendidikan Pers atau Sekolah Jurnalistik, ” tegas Helmy.

Diketahui, kantor sekretariat organisasi pers banyak yang masih ngontrak dan belum memiliki kantor sendiri.

Herwanto, Plt Ketua PWI Kota Tangerang memberikan apresiasi kepada Helmy Halim yang berkunjung ke kantor PWI Kota Tangerang.

” Ini langkah yang bagus, Helmy Halim adalah bagian dari kami ( wartawan-red), niat beliau ingin maju dalam pilwalkot Tangerang 2024 ini, suatu kebanggan buat PWI, karena Bung Helmy bagian dari PWI, kita akan siap dukung, ” kata Herwanto atau yang lebih dikenal Bang Wanto ini.

Soal program beliau yang akan membangun gedung Pers bersama, kata Herwanto merupakan langkah yang visioner, karena jika itu terwujud, akan tercipta sinergitas yang kuat antara pemda dan kawan-kawan pers.

” PWI dan SMSI saja masih numpang di Kantor Suluh Banten, mangkanya pembangunan Gedung Pers bersama langkah yang visioner, ” tegas Wanto.