Masalah Air Bersih dan Pupuk Mencuat dalam Reses I Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat. drh. H. Achmad Ru’Yat M.si.

Antar Daerah157 views

Bogor, Inionline.id – Reses I Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat. drh. H. Achmad Ru’Yat M.si Masa Sidang Tahun 2023 – 2024 berjalan penuh khidmat.

Pada reses yang digelar di Taman Siswa di SMA Taman Islam, Desa Situ Udik, Kecamatan Cibungbulang, Bogor, pada Selasa, 17 Oktober 2023 pun tampak antusias diikuti oleh berbagai macam kalangan audiens.

Audiens yang hadir pada Reses I Tahun Sidang 2023-2024 Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat. drh. H. Achmad Ru’Yat M.si, mulai dari kalangan muda sampai orang tua.

drh. H. Achmad Ru’Yat M.si, dalam pemaparannya menyampaikan, reses tersebut dilakukan di 40 Kecamatan guna melaporkan kinerja selama jadi Anggota DPRD.

Selain itu, drh. H. Achmad Ru’Yat M.si pun menyampaikan ketika reses isu dan aspirasi yang paling banyak diserap ialah hal terkait pemekaran Kabupaten Bogor.

Untuk itu, dirinya mengaku siap mendorong dan memperjuangkan Pemekaran Bogor Barat dan Timur jadi program legislasi Nasional.

“Do’akan saya untuk berjuang di pusat, karena kalau sudah di pusat ngobrolnya enak.” cetus Achmad Ru’Yat seperti dikutip dalam sambutan dan pemaparan.

Pada sesi tanya jawab, Muhammad Aminasir dari Kampung Pasarean, Desa Pasarean, selain mengapresiasi ia pun menyampaikan aspirasi terkait air bersih yang tampak sulit di Pasarean, Pamijahan.

“Jaman Pak Soleh Iskandar ada sumber air bersih yang PH nya cukup baik, itu bagaimana tanggapan dan kelanjutannya.” ungkap Aminasir menggebu-gebu.

Selain itu, aspirasi lain pun mencuat dari audiens lain yang mengeluhkan terkait sulitnya pupuk. Dan dianggap penjajahan modern gaya baru. lantaran, untuk mendapatkan pupuk subsidi harus pakai kartu.

Menanggapi hal tersebut, Achmad Ru’Yat menyampaikan kesenjangan memang semakin terus meningkat, dan hal itu akan jadi masukan yang dicatat.

Terkait air bersih, memang persoalan yang saat ini sedang melanda lantaran terkait dengan cuaca kemarau yang diprediksi sampai akhir tahun.