Imbas Kebakaran, Museum Nasional Ditutup Sementara

Headline, Nasional357 views

Inionline.id – Imbas terjadinya kebakaran pada Sabtu (16/9) malam, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin menyebut Museum Nasional akan ditutup sementara.

“Satuan personil kami siapkan baik di bagian depan maupun belakang, mengingat memang kita ketahui bahwa di gedung A sendiri banyak disimpan barang berharga, bernilai sejarah yang cukup tinggi,” kata Komarudin di lokasi kebakaran, Sabtu (16/9).

“Oleh karenanya, kami akan melakukan penutupan sementara sampai nanti dinyatakan oleh pengelola sendiri bahwa tempat ini sudah bisa dibuka lagi untuk umum,” imbuhnya.

Komarudin sendiri belum bisa memastikan sampai kapan Museum Nasional akan ditutup dan dilakukan pengamanan oleh pihaknya.

“Kami akan lihat situasi nanti. Mungkin dalam beberapa hari kedepan,” tuturnya.

Kebakaran yang terjadi di Museum Nasional Indonesia pada Sabtu (16/9) malam menghanguskan satu gedung dan sebuah bedeng pekerja.

Kebakaran ini diduga berasal dari bedeng pekerja yang sebagian besar berbahan triplek. Material yang mudah terbakar ini membuat api menyebar dengan cepat hingga merembet ke Gedung A.

Bedeng tersebut merupakan tempat istirahat para pekerja yang sedang menjalankan proyek renovasi Gedung C Museum Nasional.

Para pekerja renovasi diketahui masih bekerja saat kebakaran terjadi. Namun, semua pekerja berhasil menyelamatkan diri. Sehingga, tidak ada korban dalam peristiwa ini.

Terkait kerusakan dan kerugian, Komarudin belum dapat menaksir besarannya. Menurutnya, hal tersebut perlu identifikasi dari para ahli. Para ahli sendiri baru akan masuk ketika kondisi museum sudah dinyatakan aman.

Saat ini petugas pemadam kebakaran masih bersiaga di lokasi kebakaran untuk melakukan fase pendinginan pada gedung yang terbakar.