Hari Ini Kaesang Maraton Temui Tiga Relawan Jokowi

Politik157 views

Inionline.id – Kaesang Pangarep Ketua Umum PSI bersama jajarannya bakal menemui tiga organisasi relawan Presiden Joko Widodo secara maraton pada hari ini, Jumat (29/9).

Ketiga organisasi relawan Jokowi yang akan ditemui Kaesang Cs yakni Pertiwi Indonesia, Rumah Kreasi Indonesia Hebat (RKIH) dan Solidaritas Ulama Muda Jokowi.

Pertiwi Indonesia akan menjadi organisasi relawan yang ditemui Kaesang pertama kali. Pertemuan rencananya akan digelar di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan pada pukul 10.00 WIB.

Lalu, Kaesang selanjutnya akan menenui relawan dari Rumah Kreasi Indonesia Hebat di Kawasan Rawamangun, Jakarta Timur pada pukul 15.00 WIB.

Kaesang kemudian bakal menemui organisasi relawan Solidaritas Ulama Muda Jokowi (SAMAWI) di kawasan Kayu Putih, Jakarta Timur pada pukul 16.30 WIB.

Diketahui, Kaesang yang merupakan putra bungsu Presiden Jokowi baru saja menjabat sebagai Ketua Umum PSI. Dia menggantikan Giring Ganesha yang naik menjadi Anggota Dewan Pembina PSI.

Ia diangkat menjadi Ketum dalam acara Kopdarnas PSI pada Senin (25/9) atau dua hari setelah diberikan kartu tanda anggota.

Kaesang mengaku keputusannya terjun ke politik terinspirasi dari Jokowi. Hal itu ia ungkap saat pidato pengukuhan sebagai Ketum.

Kaesang pun bertekad membawa PSI melenggang ke parlemen dengan memenuhi syarat ambang batas parlemen sebesar empat persen.