Dewan Jabar Iwan Suryawan Siap Dorong 150 Miliar Rupiah Banprov Bagi RSUD Kota Bogor

Antar Daerah057 views

Bogor, Inionline.id – Anggota Komisi V DPRD Jawa Barat daerah pemilihan (dapil) Kota Bogor Iwan Suryawan menyatakan siap mendorong anggaran bantuan provinsi (banprov) bagi RSUD Kota Bogor pada tahun 2024 mendatang.

Hal ini terungkap ketika dirinya ditemui awak media pada peresmian gedung blok I dan IV RSUD Kota Bogor, Kamis (19/01/2023).

“Pengajuan anggarannya sekitar 150 miliar, kalau kemarin mengajukannya 225 milar yang di setujui 50 miliar pada tahun 2022, tahun 2023 istirahat dulu, nanti mungkin diajukan lagi lewat SIPD untuk pembangunan berikutnya,” kata Iwan.

Mantan Wakil Ketua DPRD Kota Bogor ini mengatakan bahwa dirinya siap terus mendukung pembangunan RSUD Kota Bogor hingga bangunan yang diresmikan ini tersambung dengan bangunan yang posisinya di belakang.

Dirinya juga menginginkan RSUD Kota Bogor tidak hanya maju pada sektor bangunan infrastrukturnya saja, akan tetapi sektor sumber daya manusianya (sdm) juga turut dipersiapkan untuk menunjang pelayanan yang lebih baik lagi dari RSUD kepada masyarakat.

“Sebetulnya kita bangun RSUD Kota Bogor untuk memberikan layanan yang lebih baik kepada masyarakat, artinya apapun yang ada sekarang ini harus menunjang kegiatan pelayanan rumah sakit kepada masyarakat dan termasuk sistem pengelolaannya,” tutur Iwan.

“Semoga harapan kami semakin baik lagi pelayanan dan menjadikan nyaman yang mendapat perawatan disini, ditopang dengan SDM yang juga harus baik,” tutup Iwan Suryawan. (JC)