KCCI Sukseskan Class Taekwondo 2021

Korean Cultural Center Indonesia (KCCI) menggelar acara “2021 KCCI Taekwondo Class” di WTC Sudirman Menara HSBC Lantai 18, Jakarta, Minggu (19/12/2021).

Digelarnya acara tersebut, guna melihat perkembangan dan kemajuan, serta melihat kreativitas anak-anak didik kelas KCCI dalam mengaplikasikan teknik Taekwondo, selama 4 bulan yang dimulai awal latihan dari bulan September.

Acara ini dihadiri oleh Direktur KCCI Mr. Kim Yong Woon, Ketua Branch KTA Mr. Bang Jin Hak, KONI Pusat Mr. Bae Eung Sik, Ketua Kehormatan KMU Indonesia Mr. Noh Tae Jin, Ketua KMU Indonesia Mr. Lee Myung Kyun, dan MPE World Taekwondo Headquarters KUKKIWON Master Kwak Young Min.

Dihadiri 120 peserta, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan dari anak-anak didik, berupa tarian yang dipadukan dengan teknik-teknik Taekwondo.

Direktur KCCI Mr. Kim Yong Woon

“Ya, kami sangat menikmati pertunjukan ini, anak-anak sangat kreatif. Dari Jakarta, Tangerang, Bekasi, semuanya menunjukkan kemajuannya,” ungkap Direktur KCCI Mr. Kim Yong Woon.

Berbeda dengan yang lain, Taekwondo KCCI memberikan bantuan fasilitas peralatan latihan dan membina anak-anak tidak mampu, guna mengembangkan Taekwondo tanpa dipungut biaya sama sekali.

“Disini Taekwondo memang terlihat seperti olahraga yang elit, tapi kami terapkan ini seperti di Korea. Siapa saja boleh mengikuti, kami gratiskan supaya anak-anak bisa kenal Taekwondo dan juga bisa mencari bibit atlet dari kelas KCCI binaan anak-anak yang kurang mampu,” terang Kim Yong Woon.

Kim Yong Woon berharap, kemajuan Taekwondo KCCI akan berdampak positif untuk Indonesia. Dia juga mendoakan, agar Indonesia selalu indah dalam berbudaya dan rakyatnya selalu sehat dan bahagia.

“Saya senang dengan orang Indonesia, semoga semuanya sehat selalu dan bahagia. Saya akan bantu maksimalkan untuk rakyat Indonesia menjadi Taekwondoin. Negara Korea adalah saudara Negara Indonesia,” pungkasnya.

Pembukaan Acara yang diiringi anak-anak didik Taekwondo KCCI

Untuk diketahui, sebelumnya KCCI pernah memperkenalkan “Spirit of Taekwondo” melalui You Tube live di seluruh Indonesia.

Selain itu, Taekwondo KCCI juga membuka kelas dengan tujuan untuk membina anak-anak sejak dini dan membantu anak-anak kurang mampu yang mau mengikuti latihan Taekwondo, sehingga bisa memperkenalkan budaya Korea di Indonesia serta membina hubungan baik antar dua negara. (Eno).