Liga Champions: Bayern Munchen VS Dynamo Kief, Die Rotten Incar Kemangan Kedua

Inionline.id – Bayern Munchen akan menghadapi Dynamo Kief pada pekan ke 2 Loga Champions Grup E yang digelar di Allianz Arena, Kamis (30/9/2021) dini hari WIB.

Pada pertandingan perdana Bayern Munchen mampu mengatasi perlawanan Barcelona dengan skor 3-0, sementara Dynamo Kief ditahan imbang Benfica 0-0.

Menjelang laga ini, dalam pertandingan terakhir kalinya diBundesliga Jerman pasukan Julian Nagelsmann meraih kemenangan 1-3 saat melawat kemarkas Greuther.

Sementara tim tamu Dynamo Kief mampu menyapu bersih kemenangan dalam dua pertandingan terakhir mereka di Liga Ukraina dengan mengalahkan Oleksandriya 1-0 dan 0-2 melawan Rukh Vynnyky.

Kedua tim telah bertemu sepuluh laga pada ajang ini. Pertememuan terakhir antara kedua tim terjadi pada tahun 2000 dan berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk Bayern Munchen.

Prediksi susunan pemain

Bayern Munchen : Manuel Neuer; Alphonso Davies, Lucas Hernandez, Dayot Upamecano, Benjamin Pavard; Joshua Kimmich, Leon Goretzka; Thomas Muller, Leroy Sane, Serge Gnabry; Robert Lewandowski.

Dynamo Kyiv : Denys Boyko; Vitalii Mykolenko, Oleksandr Syrota, Illia Zabarnyi, Tomasz Kedziora; Serhiy Sydorchuk, Mykola Shaparenko, Viktor Tsyganko, Carlos de Pena; Vitaliy Buyalskiy, Ilia Shkurin

Sumber: beritafakta.id