Akan Bergabung dengan FC Utrecht, Bagus Kahfi Pamitan dengan Barito Putera

Inionline.id  Bagus Kahfi sudah berpamitan dengan Barito Putera, Minggu (13/12/2020). Ia akan segera berangkat ke Belanda untuk bergabung dengan FC Utrecht.

Pemain muda harapan Indonesia itu menjalani serangkaian perpisahan di Banjarbaru. Berbagai kegiatan itu di antaranya adalah silaturahmi, ziarah, dan Salat Hajat

Bagus Kahfi ditemani petinggi Barito Putera seperti CEO Hasnuryadi Sulaiman hingga Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Rudy Resnawan. Bagus didoakan bisa sukses di Belanda.

“Kami atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan dan juga secara pribadi mendukung sepenuhnya karena dengan begini tentunya akan menjadi kebanggaan Indonesia,” kata Rudy Resnawan dalam rilis Barito Putera.

“Tidak hanya kebanggaan untuk Banua saja, oleh karena itu Bagus Kahfi harus lebih tekun dalam berlatih, disiplin dan tentunya harus bersemangat dalam menimba Ilmu di FC Utrecht,” ujarnya lagi.

Bagus Kahfi(dok Barito Putera)

Keluarga Bagus Kahfi juga ikut menemani rangkaian kegiatan perpisahan ini. Ayah, kakak dan adik-adik perempuannya diajak untuk melakukan ziarah ke makam Abdusamad Sulaiman HB.

Abdusamad Sulaiman HB yang sudah wafat pada 2015 lalu merupakan pendiri dan pemilik Hasnur Group. Setelah berziarah ke makam, keluarga Bagus kemudian setelah itu dilanjutkan dengan salat hajat bersama.

“Ibadah salat hajat ini merupakan satu bentuk ikhtiar agar keinginan kita dikabulkan oleh Allah SWT,” ucap Hasnuryadi Sulaiman.