Trofi Liga Inggris Menjadi Milik Tim Berwarna Merah Lagi

Inionline.id – Liverpool juara mengangkat trofi Liga Inggris. Fakta menarik, kini sang juara di kasta sepakbola tertinggi di tanah Inggris, jadi tim yang berwarna merah lagi.

Lanjutan Liga Inggris pekan ke-37 tersaji big match Liverpool vs Chelsea di Anfield, Kamis (23/7/2020). The Reds menang 5-3 atas The Blues dan membuat pesta juara makin terasa indah.

Sebenarnya, penentuan gelar juara Liverpool sudah dipastikan di pekan ke-31, kala itu Chelsea menaklukkan Manchester City 2-1. Liverpool, yang belum bertanding, ketika itu mengoleksi 86 poin dan sudah tak bisa disusul Manchester City selaku pesaing terdekat.

Liverpool pun mengakhiri penantian juara Liga Inggris setelah 30 tahun lamanya. Kini, Jordan Henderson dkk sedang berpesta. Musim ini mencium trofi Premier League plus trofi Piala Dunia Antarklub dan Piala Super Eropa, musim lalu mencium trofi Liga Champions.
LIVERPOOL, ENGLAND - JULY 22: Jordan Henderson of Liverpool lifts The Premier League trophy following the Premier League match between Liverpool FC and Chelsea FC at Anfield on July 22, 2020 in Liverpool, England. Football Stadiums around Europe remain empty due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in all fixtures being played behind closed doors. (Photo by Laurence Griffiths/Getty Images)Liverpool juara tiga trofi musim ini

Dilansir Squawka, ada hal menarik soal Liverpool yang jadi juara Liga Inggris musim ini. Yakni, juara Liga Inggris kembali disabet oleh tim yang berwarna merah lagi!

Tujuh musim terakhir, juara Liga Inggris didominasi oleh tim berwarna biru yaitu Chelsea, Leicester City, dan Manchester City. Manchester City juara di dua musim terakhir dan di musim 2013/2014

Chelsea juara di musim 2016/2017 dan 2014/2015. Leicester City di musim 2015/2016. Terakhir tim berwarna merah jadi juara Liga Inggris adalah Manchester United di musim 2012/2013.

BRIGHTON, ENGLAND - MAY 12: Sergio Aguero of Manchester City  celebrates with the Premier League Trophy after winning the title following the Premier League match between Brighton & Hove Albion and Manchester City at American Express Community Stadium on May 12, 2019 in Brighton, United Kingdom. (Photo by  Shaun Botterill/Getty Images)Manchester City mendominasi gelar juara di tujuh musim terakhir

Liverpool begitu konsisten di musim ini. Mereka cuma tiga kali kalah di liga.

“Kami adalah juaranya, itu kenyataan. Kami sudah memenangi empat trofi, yang besar-besar. Saya tidak bisa lebih bangga lagi,” kata manajer Liverpool, Juergen Klopp dikutip BBC Sport.

“Biasanya saya tidak perlu foto-foto dengan sesuatu, tapi saya mengambil foto dengan empat trofi kami, ini tidak sering-sering terjadi,” tambahnya.