Kementrian PUPR Lakukan Groundbreaking 2 Unit Rusunawa Untuk Para ASN Kota Batam

Batam, IniOnline.id – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Penyediaan Perumahan melakukan Groundbreaking 2 unit Rusunawa untuk para Aparatur Sipil Negara (ASN) Kantor Imigrasi Kelas 1 Kota Batam Kementerian Hukum dan Ham dan Mahasiswa Politeknik Pariwisata Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, di Batam, Rabu (30/5/2018).

Rusunawa setinggi 3 lantai/type 36 dengan luas 2620.85 m2 ini berlokasi di Jalan Dang Merdu, Kelurahan Batu Besar, Kecamatan Nongsa, Kota Batam. Rusunawa yang dibangun Satuan Kerja Pengembangan Perumahan Direktorat Rumah Susun Direktorat Jenderal Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR memiliki kapasitas 42 unit (39 unit standar dan 3 unit khusus penghuni difable) mampu menampung 162 penghuni.

Kualitasnya rusunawa generasi milenial ini merubah paradigma kalau rusunawa itu persepsinya kumuh tapi Rusunawa yang dibangun kali ini kualitasnya seperti apartemen “kata Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR Khalawi Abdul Hamid.

Sementara itu Direktur Jenderal Imigrasi Ronny F Sompie menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Penyediaan Perumahan PUPR. Karena memang dapat membantu para pegawai yang bekerja di Bandara Internasional Hang Nadim Batam dan pelabuhan-pelabuhan di Kota Batam.

“Satu unit itu bisa untuk keluarga muda dan ini bisa menjadi solusi bagi pejabat Imigrasi yang kesulitan akomodasi, sehingga tidak ada kendala dalam melakukan pekerjaan,” terangnya.

Hunian ini akan mendekatkan penghuni menuju tempat kerja maupun ke kampus bagi mahasiswa poltek dan calon penghuni yang akan menempati tak perlu repot lagi, sebab hunian tersebut sudah dilengkapi dengan meubelair berupa tempat tidur, lemari, kursi, meja makan, meja tamu dan sofa serta meja belajar bagi mahasiswa

Dibangunnya Rusunawa ini menjawab tantangan pemerintah dalam menyediakan Hunian bagi masyarakat, mengingat semakin sempitnya ketersediaan lahan untuk perumahan rusunawa adalah solusi tepat pemerintah dalam.menyediakan hunian bagi masyarakatnya.

Turut hadir dalm acara tersebut Dwi Kridayani Senior Manager Produksi PT. Brantas Abipraya, Sulis Manager Wasdal Devisi1 PT. Brantas Abipraya, Kakanwil Hukum dan Ham Kepulauan Riau Bambang Widodo, Kasatker SNVT Kepulauan Riau Tatang Supriatna, PPK.Wilayah 1 Sumatera, Kepala Biro BMN Kementerian Hukum dan Ham.

Pada hari yang sama Dirjen Penyedian Perumahan Khalawi Abdul Hamid juga melakukan Groundbreaking Rusunawa Politeknik Pariwisata Batam yang juga dibangun oleh Satuan Unit Kerja Pembangunan Direktorat Rumah Susun.

Dalam sambutannya dihadapan mahasiswa dan ketua yayasan Vitka, Dirjen Penyediaan Perumahan Khalawi Abdul Hamid berpesan agar mahasiswa lebih fokus belajar dan berprestasi. “Tidak perlu kos, yang belum tentu lingkungan nya tidak kondusif untuk belajar,’ ujarnya.

Rusunawa type 24/37 unit 3 lantai dengan luas 15559.93 m2 ini merupakan rusunawa kedua untuk Politeknik Pariwisata Batam yang beralamat di Jalan Gajah Mada, Komplek. Vitka City Kota Batam.

Acara ini di hadiri oleh direktur Utama Politeknik Pariwisata Batam M. Nur A Nasution, ketua yayasan Vitka Tirta Mulyadi, Walikota Batam diwakili oleh Kadis P.U Yumasnur.(pu/na)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *