Anton Suratto Hadiri Tabligh Akbar Desa Ciangsana

IniOnline.id – Bagi Anton Sukartono Suratto peran ulama dalam hidupnya sangat penting karena Anton memiliki keyakinan bahwa doa para ulama selalu didengar Allah, wakil ketua komisi V DPR RI ini selalu berusaha menghadiri setiap undangan yang diberikan para ulama khususnya di Kabupaten Bogor. Berlokasi di pondok pesantren Assyuro Jalan cikeas ilir rt 01/03, desa Ciangsana, kecamatan Gunung Putri, kabupaten Bogor pada senin (15/01/18), Anton menghadiri Tabligh Akbar pondok pesantren tersebut.
Sekitar pukul 13.00 WIB Anton bersama timnya hadir dan disambut dengan hangat oleh pimpinan pondok pesantren Assyuro Ustad Surya. Acara yang digelar bekerjasama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bogor ini dihadiri sekitar dua ribu orang yang digelar dari siang hari hingga tengah malam. Bagi Ustad Surya sosok Anton Suratto ini adalah seorang wakil rakyat yang merakyat, dermawan, serta peduli terhadap masyarakat kecil. “Itu program bedah rumah beliau yang memakai uang pribadi pak Anton sendiri menjadi bukti bahwa beliau adalah sosok wakil rakyat yang didambakan masyarakat” Ujar Surya. Selain itu menurut Ustad Surya bahwa Anton tidak pernah tebang pilih ketika diundang oleh para ulama ketika ada acara yang digelar.
Anton juga mengkonfirmasi bahwa dalam acara ini juga dihadiri oleh Tim Relawan Anton Sukartono Suratto (TRASS) cabang Ciangsana karena mereka ingin Anton hadir dan memberikan semangat untuk tim tersebut. “Ya mudah-mudahan ini menjadi awal yang baik untuk masyarakat desa Ciangsana” ujar Anton. (na)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *