Saluran Air Pasar Brebes Penuh Sampah, Bau Menyengat Dikeluhkan

Antar Daerah157 views

Inionline.id – Saluran air di tengah kawasan perkotaan Brebes, Jawa Tengah, dipenuhi sampah. Hal ini menimbulkan bau busuk yang mengganggu kegiatan warga.

Kondisi saluran air di wilayah perkotaan Brebes saat musim kemarau kian memprihatinkan. Saluran itu dipenuhi sampah buangan dari pasar yang berada di sebelahnya. Akibatnya, bau busuk dari sampah ini mengganggu warga.

Pembersihan saluran yang rutin dilakukan hanya sebatas mengangkut sampah di jalanan. Sedangkan sampah yang tertumpuk di saluran terkesan dibiarkan.

“Baunya menyengat sekali. Kalau lewat sini pasti tutup hidung soalnya sangat bau. Kami berharap sampah dalam irigasi ini segera dibersihkan karena sangat mengganggu,” kata Muslih (35) salah seorang warga.

Saluran irigasi ini berlokasi di tengah kawasan kota. Letaknya di samping Kodim Brebes dan melintang di tengah-tengah pasar. Sampah dari pasar yang dibuang dan memenuhi saluran.

“Petugas tiap sore mengangkut sampah yang ditumpuk di pinggir saluran. Tapi yang dibuang di saluran terkesan dibiarkan,” sambung Muslih.

Kepala Bidang Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) dan Pengendalian Pencemaran, Dinas Lingkungan Hidup dan Pengelolaan Sampah (DLHPS) Brebes, Agus Kholik mengatakan, sampah di saluran tersebut merupakan tanggung jawab pihak pasar selaku pengelola kawasan.

“Sudah diatur dalam UU Nomor 18 Tahun 2008 dan Perda Nomor 2 Tahun 2015,” tandas Agus Kholik.

Agus Kholik menambahkan, seharusnya pasar memiliki instalasi pengolahan sampah dan IPAL sendiri. Namun pada kenyataannya belum ada yang memiliki pengolahan sampah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *