Usai Bambang Susantono-Dhony Rahajoe Mundur, Jokowi Terbang ke IKN

Berita2057 views

Inionline.id – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akan terbang ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan setelah duo pimpinan Otorita IKN yakni Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe mengundurkan diri.

Menteri PUPR sekaligus Plt Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono mengatakan Jokowi akan terbang ke Nusantara pada Senin petang ini. Lalu, sambungnya, Jokowi akan melakukan sejumlah kegiatan esok hari.

“Terus groundbreaking, sambil melihat, mempersiapkan upacara 17-an,” kata Basuki di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (3/6).

Basuki tak merinci proyek-proyek yang akan peletakan batu pertama (groundbreaking) dalam kegiatan Jokowi di Nusantara besok. Namun, ia menyebut ada beberapa proyek pembangunan terkait pendidikan dan kesehatan.

Dia memastikan pembangunan IKN tak berhenti meskipun Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe mundur dari jabatan kepala dan wakil kepala Otorita IKN. Basuki menyebut pembangunan IKN justru akan mengalami percepatan.

Politikus PDIP itu berkata rencana upacara 17 Agustus tahun ini pun tetap jadi digelar di IKN. Rencana Jokowi berkantor di IKN bulan depan juga tetap berjalan.

“Insyaallah (Jokowi berkantor di IKN) kalau air sudah masuk. Juni ini air sudah masuk,” ucapnya.

Sebelumnya, Kepala Otorita IKN Bambang Susantono dan Wakil Kepala Otorita IKN Dhony Rahajoe mundur. Mensesneg PRatikno mengatakan Jokowi menerima pengunduran diri dua anak buahnya itu, dan telah menerbitkan keppres terkait.

Jokowi menerbitkan keppres pemberhentian Bambang dan Dhony hari ini. Dia juga menunjuk Menteri PUPR Basuki Hadimuljono sebagai Plt. Kepala Otorita IKN dan Wakil Menteri ATR/BPN Raja Juli Antoni sebagai wakil kepala Otorita IKN.