Resep Pasta Sosis yang Enak dan Gurih untuk Keluarga

Inionline.id – Si kecil susah makan? Coba buat pasta sosis yang enak dan gurih untuk keluarga berikut ini.

Pasta merupakan makanan yang mudah dibuat dengan berbagai modifikasi yang cocok dengan lidah. Salah satu yang mudah dicontek adalah resep pasta sosis berikut ini, yang dikutip dari BBC Good Food.

Bahan-bahan:

  • 1 sdm minyak zaitun
  • 1 paket sosis sapi isi 8 atau 6
  • 1 bawang besar, cincang hingga rata
  • 2 siung bawang putih, geprek halus
  • 1 sdt cabai bubuk
  • 400g tomat kaleng
  • 300g pasta pendek (fusilli atau farfalle)

Cara membuat:

  1. Panaskan air dalam satu wajan besar hingga mendidih.
  2. Panaskan 1 sdm minyak zaitun dalam wajan besar dan goreng sosis sapi yang sudah dipotong sampai semuanya berwarna cokelat keemasan.
  3. Sekarang kecilkan api dan tambahkan 1 bawang bombay cincang besar dan 2 siung bawang putih yang sudah digeprek sebelumnya, masak sampai melunak.
  4. Masukkan 1 sdt bubuk cabai dan 400g tomat bersama dengan sosis. Didihkan saus lalu kecilkan api dan biarkan berbuih selama sekitar 10 menit.
  5. Sembari menunggu saus matang, Anda bisa memasak pastanya. Masukkan 300g pasta ke dalam panci berisi air mendidih dan masak sesuai petunjuk kemasan.
  6. Tiriskan pasta, lalu masukkan ke dalam wajan yang berisi saus. Aduk hingga rata untuk membuat rasanya keluar. Pasta sosis pun siap disajikan.

Jumlah: 4 porsi

Lama pengerjaan: 60 menit

Itulah resep pasta sosis yang bisa Anda buat sendiri di rumah. Selamat mencoba!