Lama Tunggu Aksi Pemerintah, Dewan Jabar Iwan Suryawan Segera Eksekusi PJU di Kawasan Ciwaringin Bogor

Antar Daerah057 views

Bogor, Inionline.id – Tidak hanya aspirasi pendampingan UMKM jus markisa, warga RT 04/10 Kelurahan Ciwaringin, Kota Bogor melalui Ketua RT mereka yaitu Yadi Mulyadi menyampaikan keluhannya kepada anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat Iwan Suryawan terkait Penerangan Jalan Umum (PJU) di wilayahnya.

Yadi mengakui beberapa titik PJU di wilayahnya adalah hasil swadaya masyarakat, dirinya berharap dengan adanya PJU tambahan dibeberapa titik mampu mengurangi resiko terjadinya tindak kejahatan.

Dirinya bersama warga sudah pernah mengajukan beberapa kali pemasangan PJU di wilayahnya hanya saja hingga saat ini hasilnya nihil. Maka pada kesempatan halal bihalal bersama Iwan Suryawan di Taman Jeruk, Kelurahan Ciwaringin, Kota Bogor, Yadi menyampaikan aspirasi PJU tersebut.

Merespon hal ini, Iwan Suryawan mengatakan bahwa secara resmi pengajuan PJU tetap harus melalui Pemerintah Kota Bogor.

“Sambil pengajuannya berjalan, kalau PJU tidak bisa ditunggu lagi ketika disitu ada tempat yang seharusnya ada karena gelap dan sebagainya itu harus segera dipasang, Maka dari itu kami support RT ini untuk dibuatkan saja titik-titik PJUnya, disambungkan, kita tinggal izin saja ke Pemerintah untuk pemasangannya, saya rasa itu yang lebih simpel, walaupun nanti ketika Pemerintah ada maka yang PJU sementara nantinya kita turunkan,” tutur Iwan Suryawan.

Mantan Wakil Ketua DPRD Kota Bogor ini menilai lambatnya eksekusi PJU di lapangan akibat tidak sinkronnya data.

“Sebetulnya kuncinya di data, kalau daerah-daerah menyampaikan data itu ke provinsi dan pusat titik-titik mana yang masih kosong dan lainnya mungkin bisa di support, bisa di antisipasi atau di backup titik-titik yang kosong oleh kota maka provinsi masuk, seperti BPJS untuk universal health itu 100% dari Provinsi ngasih kota juga ngasih, saling mengisi,” pungkasnya, Selasa (03/05/2022).