Pasca Rapat Kerja Dengan Dinkes, Dewan Jabar Iwan Suryawan Minta Agar Siap Hadapi Endemi Selain Virus

Kesehatan157 views

Bandung, Inionline.Id – Pasca menggelar rapat kerja dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Barat di Hotel Mason Pine, Kabupaten Bandung Barat, anggota Komisi V DPRD Jawa Barat Iwan Suryawan mengingatkan Dinkes untuk siap dan sigap menghadapi endemi penyakit di luar virus.

 

“Masalah penyakit endemic lainnya Dinkes Jabar harus siap dan sigap, karena kita fokus kepada covid sehingga lengah di penyakit yang lain, contoh seperti DBD Short,” ungkap Iwan Suryawan, Kamis (07/04/2022).

 

Namun di sisi lain, Iwan Suryawan bersama Komisi V DPRD Jabar juga mengapresiasi capaian-capaian yang diraih Dinkes Jabar setahun kebelakang dan akan mensupport lebih kepada Dinkes guna memberikan capaian program yang lebih meningkat lagi kedepannya.

 

“Sehingga keberadaan Pemprov Jawa Barat dibidang kesehatan dapat diarasakan kehadirannya di masyarakat baik upaya pencegahan maupun penanggulangan,” imbuhnya.

 

Tidak lupa legislator asal Kota Bogor ini juga mengingatkan Dinkes Jabar untuk terus menerus mengedukasi masyarakat di bidang kesehatan sehingga semua stakeholder kesehatan bisa bekerja sama, berkolaborasi, dalam mewujudkan Jabar sehat. (Jc)