Resep Ifumi yang Praktis untuk Sajian Sayur Istimewa di Rumah

Inionline.id – I fu mie alias ifumi adalah salah satu masakan China yang populer di kedai kaki lima sampai restoran di Indonesia. Mirip capcai yang berisi sayur dan kuah kental nan gurih, ifumi juga dilengkapi mi goreng kering. Perpaduan tekstur renyah dan kuah kentalnya bakal bikin lidah terstimulasi.

Bagaimana cara membuat ifumi yang enak? Berikut ini resep yang bisa dicoba. Simak rincian bahan dan cara membuatnya.

Bahan:

  • 200 gram mi telur kering
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 cm jahe, iris korek api
  • 50 gram sawi hijau, iris 5 cm
  • 1 buah wortel ukuran sedang, iris tipis
  • 1/2 buah kembang kol kecil, petik per kuntum
  • 4 lembar sawi putih, iris 3 cm
  • 4 buah jamur shitake kering, seduh dan iris
  • 4 buah putren (baby corn), iris tipis
  • 50 gram dada ayam, potong dadu
  • 8 ekor udang kupas, kerat punggungnya
  • 1 butir telur, orak-arik
  • 1 sendok makan peres tepung maizena, encerkan dengan 2 sendok air
  • minyak goreng secukupnya

Bahan Kuah:

  • 400 ml kaldu ayam
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh peres gula pasir
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 2 sendok makan saus tiram

Cara Membuat Ifumi:

  1. Rebus mi kering sampai setengah matang, lalu tiriskan. Bulatkan seperti sarang burung seukuran mangkuk kecil.
  2. Panaskan minyak goreng cukup banyak, lalu goreng mi dengan rapi hingga kering dan renyah. Bisa juga dengan menggunakan sendok sayur sebagai cetakan. Setelah itu, angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan sekitar 2 sendok makan minyak, lalu tumis bawang putih dan jahe hingga harum.
  4. Masukkan telur yang sudah diorak-arik, udang, dan ayam. Masak hingga berubah warna.
  5. Selanjutnya, tuangkan kaldu. Masukkan juga sawi hijau, wortel, kembang kol, baby corn, sawi putih, dan jamur.
  6. Bumbui dengan saus tiram, kecap asin, gula, dan merica. Masak hingga sayuran matang.
  7. Jika sudah matang, tuangkan minyak wijen dan larutan maizena. Aduk sebentar sampai kuah kental, lalu angkat dari kompor.

Tata mi goreng kering di piring saji, lalu tuangi kuah sayuran. Sajikan selagi masih hangat dan mi masih belum lembek.