Pengurus Baru Himpunan Alumni IPB Kawal Kedaulatan Pangan Indonesia

Antar Daerah157 views

Bogor, Inionline.id – Saat ini Alumni Institut Pertanian Bogor berjumlah kurang lebih 140 ribu yang tersebar di seluruh pelosok nusantara dan berkiprah di berbagai bidang, baik di sektor pertanian maupun di bidang lainnya, di lembaga pemerintahan, maupun sektor usaha swasta dan BUMN, di Parlemen, di Media dan di bidang lainnya. Para Alumni Institut Pertanian Bogor sejak tanggal 5 September 1970 atas prakarsa beberapa Alumni IPB dibentuklah Bogor Agricultural University Alumni Association atau Himpunan Alumni Institut Pertanian Bogor disingkat HA-IPB berkedudukan di Bogor.

HA IPB sejak berdirinya telah mengalami beberapa pergantian pengurusan. Regenerasi kepengurusan berlangsung setiap 5 tahun sekali. Pada tanggal 17-19 Desember 2021 telah berlangsung Musyawarah Nasional (MUNAS) ke-VI HA IPB dan menghasilkan Dewan Pengawas, Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) terpilih untuk Periode 2021-2025. Selanjutnya Ketua Umum dan Sekjen terpilih sesuai amanah dari Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART HA IPB) menetapkan Susunan Dewan Pengurus Pusat, Dewan Pembina, Dewan Pertimbangan dan Dewan Pakar untuk Masa Bakti 2021-2025.

Setelah ditetapkannya pengurus baru, maka diperlukan adanya pelantikan pengurus, sekaligus Pembekalan Pengurus 2021-2025 yang akan dilaksanakan pada Hari Minggu Tanggal 23 Januari 2022. Pembekalan Pengurus 2021-2025 bertujuan untuk memberikan pemahaman dan arahan dari Ketua Umum dan Sekertaris Jenderal untuk dapat bersinergi bersama membangun dan memajukan Himpunan Alumni IPB, selain itu pembekalan juga dilaksanakan sebagai dasar untuk menyusun Program kerja yang dibuat untuk kegiatan masa bakti 2021-2025.

Dengan mengangkat Tema “Kontribusi Alumni IPB untuk Indonesia yang Berdaulat” kami berkomitmen dengan kekuatan besar yang dimiliki pada alumni IPB dapat memberikan Kontribusi nyata tidak hanya memajukan HA IPB pada khususnya dan membangun Indonesia berdaulat di berbagai bidang dalam menjawab tantangan Era Milenial 5.0.